Bantuan Alkitab Sudah Kami Terima Dengan Baik

Bantuan Alkitab Sudah Kami Terima Dengan Baik

Halo TemanBaik, semoga selalu dalam keadaan yang baik ya. 

Kami jemaat gereja di wilayah pelosok Sumatera Utara ingin mengabarkan bahwa bantuan alkitab gratis telah kami terima dengan senang hati. Bantuan ini sangat berguna untuk keperluan ibadah kami di gereja. 

Kalau TemanBaik tahu, di tengah kemajuan zaman saat ini masih banyak saudara-saudara kita yang tinggal di daerah pelosok, perkebunan sawit, pulau-pulau terpencil yang nggak memiliki Alkitab. Maka dari itu, adanya bantuan dari TemanBaik sangat membantu. 

Kami ingin mengucapkan terima kasih kepada seluruh TemanBaik yang sudah memberikan bantuan alkitab gratis. Kiranya Tuhan memberkati selalu, amin.

Lihat Campaign