benihbaik_2020-11-3016067245385fc4abba48f51.jpg
Anak

Pengobatan Terlambat, Kanker Anura Menyebar ke Otak dan sudah Stadium 4

Rp 49.393.644 dari Rp 200.000.000

Berakhir

Penggalang Dana

user
yayasan lilin pelita kasih ceklis Identitas terverifikasi

Penerima Donasi

anon
Yayasan Lilin Pelita Kasih Identitas terverifikasi user

Hai TemanBaik, Assalamualaikum saya Fatimah, ibu Anura Dzakia Makmur. Anak saya Anura menderita kanker mata, retinoblastoma. Kanker ini sudah menyebar ke otak dan sudah stadium empat. Kami membutuhkan bantuan TemanBaik untuk keberlanjutan pengobatan Anura dan biaya operasional serta kebutuhan lainnya.


Anura sempat mengalami koma selama 1 bulan dan diperkirakan bisa tak tertolong. Namun mukjizat Tuhan, Anura masih bertahan hidup hingga sekarang. Anak berusia lima tahun ini harus terus jalani pengobatan secara rutin. Dan biaya untuk pengobatan, biaya operasional, serta kebutuhan sehari-hari tidaklah sedikit. Tapi saya ingin anak saya bisa sembuh.



Sekitar bulan Juli 2019, saya merasa ada yang aneh dengan mata Anura. Waktu itu, saya sedang bekerja di Jakarta. Saya melihat foto Anura dan mendapati ada yang ganjil di matanya. 


Ketika bulan berikutnya saya pulang, saya membawa Anura untuk berobat ke dokter mata. Menurut dokter, Anura harus dibawa ke RSUD Wonosobo untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut agar ketahuan apa yang ada di matanya. 


Saya pun membawa Anura berobat ke RSUD Wonosobo. Dokter mendiagnosis Anura menderita tumor mata atau retinoblastoma. Mendengar itu, hancur hati saya. 


Anura dirujuk ke RSUP Dr. Sardjito Yogyakarta dan harus menjalani operasi pengangkatan bola mata. Hati saya tak karuan mendengar ini. Awalnya saya setuju untuk dilakukan operasi tersebut, tapi setelah saya pikir dan pertimbangkan akhirnya saya memilih untuk pengobatan ke alternatif saja.



Sekitar bulan Maret 2020, saya pergi  ke Bogor, Jawa Barat untuk mencari nafkah yakni dengan berjualan sayur. Dan Anura ikut ke Bogor. Dua bulan berselang, Anura mengalami sakit. Dia sering muntah-muntah dan banyak menghabiskan waktu untuk tidur. Awalnya saya kira Anura hanya masuk angina biasa. Saya membawanya berobat ke klinik terdekat. Kata dokter, Anura terkena asam lambung tapi setelah berobat tak ada perubahan apa pun dengan kondisi Anura.


Bahkan Anura muntah sampai keluar darah. Khawatir dengan kondisi anak saya yang tak kunjung membaik, bahkan makin parah, saya membawanya untuk berobat kembali ke klinik. Dokter akhirnya merujuk anak saya ke RSUD Cibinong. Kemudian Anura dirujuk ke Rumah Sakit Kanker Dharmais Jakarta.




Kata dokter kanker mata Anura sudah menyebar. Sel kanker telah menyebar ke otak dan sudah stadium empat. Saya tak tahu harus bagaimana. 


Sekarang kondisi Anura hanya bisa terbaring lemah di kasur. Dia jadi pendiam dan tak ceria seperti dulu. Selang dipasang di tubuhnya untuk  membantu buang air kecil dan untuk makan Anura juga dibantu menggunakan selang.



TemanBaik, ayo kita berbagi kebaikan untuk Anura dan keluarganya bersama Yayasan Lilin Pelita Kasih. Ringankan beban keluarga Anura dengan berdonasi melalui BenihBaik.com. Tanam kebaikan selagi masih ada kesempatan dan doakan kesembuhan TemanKita, Anura. 

  • Pengobatan Terlambat, Kanker Anura Menyebar Ke Otak Dan Sudah Stadium 4

    benihbaik_2021-11-04163600712361837cd3ba7a0.jpg

    TemanBaik, apa kabarnya? Semoga baik-baik saja ya.

    Masih ingat dengan Anura? Kini bantuanmu telah disalurkan untuk meringankan biaya pengobatannya loh. Mari kita doakan semoga ia dalam keadaan baik hingga saat ini ya.

    Terima kasih atas bantuan yang sudah TemanBaik berikan.

    2021-11-04 13:25:23


  • Pencairan Dana Rp 42.859.854

    Ke rekening ****8989 a/n YAYASAN LILIN PELITA KASIH

    full pencairan campaign telah ditutup karena penerima manfaat telah meninggal
    2021-02-18 16:45:41


  • Pencairan Dana Rp 3.157.895

    Ke rekening ****8989 a/n YAYASAN LILIN PELITA KASIH

    untuk biaya berdiri
    2021-01-08 09:26:55


  • Pencairan Dana Rp 3.157.895

    Ke rekening ****8989 a/n YAYASAN LILIN PELITA KASIH

    untuk biaya berobat
    2020-12-29 15:25:52


Baca Selengkapnyaicon-lihatsemua

Fundraiser

gamber-fundraiser

Bantuan itu bukan sekadar uang lho, TemanBaik!

Dengan menjadi Fundraiser, kamu bisa mengumpulkan uang untuk galang dana ini dengan mengetuk hati teman-temanmu yang ingin membantu.

Bantu Campaign Lainnya