Kolaborasi Wahyoo dan Belfoods Bagikan Rp1 Miliar untuk Pelaku Usaha
28 May 2021

Kolaborasi Wahyoo dan Belfoods Bagikan Rp1 Miliar untuk Pelaku Usaha

Donasi sebanyak Rp1 miliar telah dihasilkan oleh kampanye yang digagas oleh platform pelayanan bagi pengusaha warung makan Wahyoo dan Belfoods yang memiliki peternakan hingga pabrik pengolahan ayam untuk para pelaku usaha di Jabodetabek.


Keduanya mengagas kampanye berjudul Ayam Goreng Bikin Tajir ini melalui BenihBaik.com, crowdfunding tepercaya di Indonesia. 


Banyak cerita, setidaknya sekitar 297 paket usaha yang disalurkan ke pelaku usaha, UMKM, dan para pekerja yang terdampak pandemi di wilayah Jabodetabek. Paket Usaha yang disalurkan bernilai Rp3,2 juta per paketnya. Di dalam paket tersebut ada gerobak, alat-alat dan bahan baku (ayam dan bumbunya). 



“Program ini dilakukan karena Wahyoo ingin mengajak siapapun yang terkena dampak oleh pandemi bisa bangkit dan terus berjuang dengan menjadi seorang pengusaha UKM kuliner," ujar Peter Shearer Setiawan, pendiri Wahyoo. 


Siapapun yang menjadi penerima manfaat juga akan mendapatkan pelatihan singkat dari Wahyoo dan Belfoods. Semua itu tidak dipungut biaya sama sekali alias gratis. 


Selama tahun 2020, Wahyoo dan Belfoods telah menyalurkan hampir 1.000 paket Ayam Goreng Bikin Tajir di Jabodetabek. Melihat dampak ekonomi yang terjadi karena pandemi Covid-19, tahun 2021 program menarik ini dilanjutkan lagi. 


“Program-program seperti ini menjadi harapan bagi Wahyoo agar UKM kuliner bisa terus bertahan dan berkembang," tambah Peter Shearer. 


Semoga program ini bisa menjadi salah satu solusi nyata kebangkitan ekonomi Indonesia. Semoga yang menjual dan membeli ayamnya bisa menjadi tajir beberapa tahun lagi. Serius yang menjual dan membeli didoakan bakal tajir. 


"Pelaku usaha salah satu yang terdampak oleh pandemi. Mereka perlu ditolong untuk bangkit karena mereka juga memberi dampak luas bagi banyak orang. Bisa kita katakan ini adalah upaya untuk membangkitkan ekonomi Indonesia kembali. BenihBaik.com selalu terbuka dengan kolaborasi keren seperti yang diinisiasi oleh Wahyoo dan Belfoods ini. Terima Kasih Wahyoo dan Belfoods," kata Andy F Noya, CEO dan founder BenihBaik.com.

Ikuti perkembangan terbaru melalui sosial media kami