Benihbaik_2022-09-27_16642759106332d5c622889.jpeg
Lansia

Kakek Suwardi Tempuh Puluhan Kilometer Jualan Poster demi Bertahan Hidup

Rp 2.728.025 dari Rp 60.858.000

7 hari lagi

Penggalang Dana

user
Pelopor Kepedulian ceklis Identitas terverifikasi

Penerima Donasi

anon
Suwardi Identitas terverifikasi user
anon
Surat Kuasa Tervalidasi oleh Tim Benihbaik.com user
anon
Rekening Penerima Rekening Penerima terverifikasi user
anon
Lokasi Kota Tangerang Selatan

Hari tua adalah masa untuk menikmati kehidupan, begitu impian semua orang. Tapi nyatanya tidak dengan kakek Suwardi. Pada usia 84 tahun, kakek Suwardi masih harus mengais rezeki setiap harinya untuk bertahan hidup. 

Sejak pagi bersama dengan sepeda tua miliknya, kakek Suwardi sudah mengayuh sepedanya berpuluh kilometer dari Babakan Pamulang sampai BSD Kota di Tangerang, Banten hanya untuk berjualan poster bergambar. Keuntungan dari hasil penjualan poster bergambar tersebut, dipakai untuk kebutuhannya sehari-hari. 

Berapa sih keuntungannya? kakek Suwardi bilang per lembar posternya hanya Rp 3.000. Seringkali penjualan poster ini juga tidak laku sehingga memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari pas-pasan dan tidak cukup.

Yang bikin sedih adalah, kakek Suwardi hidup sebatang kara di sebuah kontrakan kecil. Dia sudah tidak memiliki istri, jauh dari keluarga dan juga tidak memiliki jaminan kesehatan. Kakek Suwardi memang memiliki anak namun tinggalnya sangat jauh di perkampungan terpencil dan juga mempunyai kondisi ekonomi yang kurang baik. 

Terakhir, beberapa minggu lalu, kakek Suwardi sempat tertabrak oleh seorang pengendara motor yang membuat dirinya sakit. Tubuhnya juga sudah rentan terhadap berbagai macam penyakit.

TemanBaik, yuk bantu kakek Suwandi agar dia bisa terus bertahan hidup. Bantuan bisa diberikan dengan cara:

  1. Klik “Donasi Sekarang” 
  2. Isi nominal yang diinginkan
  3. Pilih Metodenya. Donasi bisa melalui OVO, DANA, LinkAja, BCA KlikPay, KlikBCA, BRI E-Pay Sakuku, Go-Pay dll. Bisa juga lewat Transfer Bank (BCA, Mandiri, BRI, BNI). Atau lewat Kartu Kredit
  • Pencairan Dana Rp 1.949.931

    Ke rekening ****7323 a/n Pelopor Kepedulian Bersama

    Dana digunakan untuk 1. Beras 5 kg 60.000 x 3= Rp180.000 2. Teh 20.000 x 3= Rp60.000 3. Sarden 35.000 x 6 kaleng= Rp210.000 4. Minyak goreng 2 liter 50.000 x 3= Rp150.000 5. Gula pasir 1 kg 17.000 x 3= Rp51.000 6. Mie instan 3.000 x 3 bungkus= Rp90.000 7. Telur 30.000 x 6 kg= Rp180.000 8. Daging sapi 150.000 x 3 kg= Rp450.000 9. Buah-buahan untuk 3 bulan Rp540.000 10. Biaya operasional yayasan pendamping (mock up) Rp47.000.
    2023-03-08 16:33:51


Baca Selengkapnyaicon-lihatsemua

Fundraiser

gamber-fundraiser

Bantuan itu bukan sekadar uang lho, TemanBaik!

Dengan menjadi Fundraiser, kamu bisa mengumpulkan uang untuk galang dana ini dengan mengetuk hati teman-temanmu yang ingin membantu.

Jadi Fundraiser

Bantu Campaign Lainnya