Benihbaik_2024-02-07_170728576965c31d09ea38c.jpeg
Anak

Bantu Naila Berjuang Sembuh dari Hidrosefalus

Rp 2.163.000 dari Rp 10.000.000

Berakhir

Penggalang Dana

user
BenihBaik ceklis Identitas terverifikasi

Penerima Donasi

anon
Naila Identitas terverifikasi user
anon
Lokasi Kab. Purwakarta

Hai #TemanBaik,

Naila, seorang anak berusia tiga tahun yang menderita penyakit hidrosefalus yang mengakibatkan kepala terus bengkak dan dipenuhi cairan di otaknya. Naila hanya bisa terbaring lemah di kasur, merengek-rengek karena tak kuasa menahan sakit. Ia sering mengalami kejang-kejang dan muntah setiap harinya, serta kesulitan berjalan dan makan.

Dokter menyatakan bahwa Naila tidak bisa hidup normal seperti anak-anak lainnya, dan untuk sedikit membaik, ia harus segera menjalani operasi dan terapi. Namun, operasi sebelumnya telah gagal karena cairan yang dikeluarkan malah menumpuk di otaknya.

Ibu Naila, Bu Siti, dengan sedih menceritakan betapa sakitnya hatinya karena melihat anaknya menderita. Selama kehamilan, Bu Siti tidak bisa memeriksakan kondisi janinnya ke dokter karena keterbatasan biaya. Sekarang pun, Naila hanya bisa minum susu kental manis karena tak mampu membeli susu yang direkomendasikan secara medis.


Ayah Naila, Pak Tajan, adalah seorang tukang servis handphone skala rumahan yang seringkali tidak mendapatkan bayaran dari pelanggan yang ia layani. Usahanya untuk mendapatkan biaya untuk Naila juga tidak membuahkan hasil yang cukup.

Yuk, kita bantu Naila dalam perjuangannya melawan penyakitnya. Dana yang terkumpul akan digunakan untuk biaya pengobatan dan operasi, serta memberikan modal usaha kepada orang tua Naila untuk membantu memenuhi kebutuhan keluarganya.

Mari kita bersama-sama memberikan harapan baru bagi Naila dan keluarganya. Setiap donasi #TemanBaik akan sangat berarti bagi mereka.

pak

Belum ada aktivitas terbaru penggalang dana

Fundraiser

gamber-fundraiser

Bantuan itu bukan sekadar uang lho, TemanBaik!

Dengan menjadi Fundraiser, kamu bisa mengumpulkan uang untuk galang dana ini dengan mengetuk hati teman-temanmu yang ingin membantu.

Bantu Campaign Lainnya