Benihbaik_2023-03-13_1678700482640eefc235108.jpeg
Anak

Jantung Bocor Intai Nyawa Anak Buruh Harian Lepas

Rp 28.551.352 dari Rp 75.870.000

46 hari lagi

Penggalang Dana

user
Hatmiyah ceklis Identitas terverifikasi

Penerima Donasi

anon
Muhammad Ramadhani Identitas terverifikasi user
anon
Rekening Penerima Rekening Penerima terverifikasi user
anon
Lokasi Kab.Tanah Bumbu

Bapak sama ibu sampai menjual motor dan utang sana-sini, demi menyelamatkan nyawaku, Kak. Keterbatasan biaya, membuat orang tuaku khawatir nyawaku tidak bisa tertolong.Halo Kak! Aku Muhammad Ramadhani (3th). Ini fotoku dan kedua orang tuaku, yang berjuang agar aku bisa sembuh dari jantung bocor. 

Orang tuaku bilang penyakit ini sudah ada sejak lahir, tapi baru ketahuan saat umurku 7 bulan. Waktu itu, orang tuaku panik melihatku yang sering sesak, kuku dan bibir membiru, terus sering kejang-kejang. 

Sampai akhirnya, aku harus dilarikan ke klinik terdekat dan berujung dirujuk ke RS Harapan Kita, di Jakarta. Tapi karena orang tuaku tidak memiliki biaya yang cukup untuk membawaku ke sana, akhirnya baru tahun ini (2023), kami bisa ke RS Harapan Kita dan masih proses tahapan operasi. 

Aku takut Kak, kalau tidak bisa sembuh dari jantung bocor ini. Kalau nggak diobati, kata dokter akibatnya bisa fatal dan nanti aku tidak bisa tumbuh sehat seperti teman-temanku. Bahkan lebih parahnya, nyawaku tidak tertolong.

Kontrakan kecil di Tanah Bambu, Kalimantan Selatan menjadi tempat tinggal aku dan kedua orang tuaku selama ini. Keterbatasan biaya membuat bapak sama ibu sampai menjual motor satu-satunya milik keluarga supaya aku bisa berobat

Bapak cuma bekerja sebagai buruh harian, jadi wajar kalau sampai pinjam bank dan uang keluarga selama pengobatan yang harus bolak-balik Jakarta. 

Ka, aku mau sembuh. Maukah bantu kebutuhan pengobatanku agar aku bisa segera operasi? Aku juga mau punya jantung normal, seperti teman-temanku. 

Dengan berdonasi, TemanBaik sudah membantu Ramadhani miliki jantung  normal dan sehat. Yuk, salurkan bantuan terbaik untuk anak buruh harian ini dengan klik Donasi Sekarang di bawah ini ya!


  • Pencairan Dana Rp 1.008.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk 

    1. Reimburse susu sgm eksplor  Rp82.000

     2. Susu SGM Eksplor Rp82.000 x 3 box = Rp246.000 

    3. Biaya Kontrol dari kecamatan satui ke RS. Ulin banjarmasin PP Rp150.000 x 2 orang = Rp300.000 

    4. Biaya makan selam kontrol di RS untuk pasien dan orang tua Rp100.000 x 4 hari = Rp400.000

    2024-03-25 19:18:52


  • Hasil Echo Jantung Dan Bekas Operasi Muhammad Ramadhani Membaik

    2024-02-08_1707364289_65c44fc168c6e.jpg

    Halo #TemanBaik

    Izinkan aku mengabarkan kondisi anakku, Muhammad Ramadhani saat ini ya. Syukurlah keadaannya sehat. Dia sudah bisa belajar huruf dan angka, perkembangannya semakin membaik. T

    Muhammad ramadhani sudah kontrol juga kemarin ke RS Ulin Banjarmasin. Syukurlah hasil echo jantungnya sudah mulai membaik dan bekas operasinya pun sudah bagus. Meski ada sedikit menonjol, kata dokter kontronya nanti beberapa bulan lagi.

    Bantuan dari #TemanBaik sudah digunakan dengan baik untuk keperluan anakku, seperti susu, pampers, minyak kayu putih, dan makan.

    Aku ucapkan banyak banyak terima kasih kepada #TemanBaik yang sudah membantu meringankan bebanku. Semoga kebaikan #TemanBaik dibalas dan dilipat gandakan, amin.

    2024-02-08 10:51:29


  • Pencairan Dana Rp 1.997.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk 1. Susu SGM Eksplor 5 kotak Rp475.000 2. Pampers Merries 2 ball Rp160.000 3. Minyak kayu putih 1 botol Rp75.000 4. Pasta gigi anak Rp15.000 5. Biaya makan untuk 13 hari Rp1.275.000.
    2024-01-17 17:36:50


  • Meski Hasil Kontrol Jantungnya Baik, Berat Badan Muhammad Ramadhani Sempat Turun

    2023-12-27_1703668124_658be99c4c081.jpg

    Halo #TemanBaik apa kabar hari ini? semoga dalam keadaan sehat ya, amin.

    Saya sebagai orang tua Muhammad Ramadhani ingin mengabarkan kondisi terkini anak saya. Keadaannya sehat dan kemarin juga sudah kontrol ke RS Ulin Banjarmasin untuk echo jantung.

    Hasilnya bagus dan perkembangan jantungnya juga semakin baik. Namun, berat badannya Muhammad Ramadhani kemarin sempat turun karena sering kecapean dan susah makan.

    Doakan ya #TemanBaik, semoga anak saya Muhammad Ramadhani selalu sehat dan jadi anak yang saleh.

    Bantuan dari teman baik sudah aku gunakan dengan baik untuk keperluan anakku, seperti susu, popok, minyak angin, sabun mandi, pasta gigi, tisu dan juga untuk biaya makan.

    Saya ucapkan terima kasih banyak kepada #TemanBaik yang sudah membantu meringankan beban saya selama ini untuk membiayai keperluan dan pengobatan anak saya. Semoga kebaikan #TemanBaik dibalas dan dilipat gandakan, amin.


    2023-12-27 16:08:44


  • Pencairan Dana Rp 1.527.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk 1. Pampers Merries 2 ball Rp160.000 2. Susu SGM Explore 5 kotak Rp475.000 3. Minyak kayu putih 1 botol Rp75.000 4. Sabun mandi anak johnson Rp25.000 5. Pasta gigi anak Rp15.000 6. Tisu kering Rp30.000 7. Biaya makan untuk 7 hari Rp750.000.
    2023-12-15 18:28:05


  • Muhammad Ramadhani Sedang Sakit Gigi Karena Giginya Berlubang

    2023-11-24_1700807263_6560425fcf982.jpg

    Halo TemanBaik, apa kabarnya? Semoga selalu dalam keadaan sehat ya. 

    Anakku Muhammad Ramadhani saat ini sedang sakit gigi, karena giginya berlubang. 

    Kata dokter, giginya  harus ditambal agar makanan tidak masuk ke lubang giginya. Anakku menangis terus, karena menahan giginya yang sakit. Namun, alhamdulilah ia sudah minum obat sakit gigi. 

    Oya anakku sudah meminta surat rujukan dari RS H Andi Abdurrahman Tanah Bumbu ke RSUD Ulin Banjarmasin untuk menjalani kontrol ke poli anak kardiologi guna melihat kondisi dan perkembangan jantungnya. Mohon doakan anakku ya TemanBaik, supaya badanya semakin sehat. 

    Adapun bantuan dari TemanBaik  sudah digunakan dengan baik untuk keperluan seperti pembelian susu, popok, minyak angin serta biaya  transportasi dan untuk biaya makan

    Aku ucapkan banyak banyak terima kasih kepada TemanBaik yang sudah membantu meringankan bebanku selama ini untuk biaya pengobatan anakku. Semoga kebaikan dan doa dari TemanBaik segera dibalas oleh Allah SWT, amin.

    2023-11-24 13:27:44


  • Pencairan Dana Rp 997.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk 1. Biaya transportasi travel dari Banjarmasin ke RSUD H Andi Abdurrahman Tanah Bumbu Rp500.000 2. Biaya makan untuk 5 hari Rp500.000.
    2023-11-10 17:30:47


  • Muhammad Ramadhani Sempat Sakit Demam, Pilek Dan Muntah-muntah

    2023-11-08_1699426355_654b3033227f0.jpg

    Halo TemanBaik, 

    Izinkan aku mengabarkan kondisi anakku Muhammad Ramadhani saat ini ya. 

    Kemarin anakku sempat sakit demam, pilek dan muntah-muntah juga. Jadi kemarin dilarikan ke RS Bhayangkara Banjarmasin, untuk dilakukan pemeriksaan

    Kata dokter anakku mengalami peradangan, dan bisa rawat jalan saja serta minum obat. Alhamdulillah sekarang anakku sudah sehat dan bisa beraktivitas lagi. 

    Oya TemanBaik nanti aku ingin minta rujukan lagi ke RSUD dr. H Andi Abdurrahman Noor Batulicin Tanah Bumbu, untuk ke RS Ulin Banjarmasin buat kontrol perkembangan selanjutnya. Sebab, belakangan ini Ramadhani sering mengeluh sakit pada bagian kaki.

    Bantuan dari teman baik sudah digunakan untuk keperluan anakku seperti pembelian susu, popok dan yang lainnya. 

    Tidak lupa juga aku ucapkan banyak terima kasih kepada TemanBaik, yang sudah membantu meringankan bebanku. Semoga kebaikan kalian dibalas oleh Allah ya, amin. 

    2023-11-08 13:52:35


  • Pencairan Dana Rp 1.997.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk 1. Susu SGM Explore 4 kotak Rp370.000 2. Pampers Merries 2 ball Rp160.000 3. Minyak kayu putih 1 botol besar Rp70.000 4. Biaya makan untuk 14 hari Rp1.400.000.
    2023-10-24 17:46:08


  • Muhammad Ramadhani Akan Kontrol Gigi

    2023-10-13_1697184954_6528fcba2e23c.jpg

    Halo TemanBaik, apa kabar? semoga selalu dalam keadaan yang sehat ya!

    Izinkan aku orang tua dari Muhammad Ramadhani mengabarkan kondisi anakku ya. Alhamdulilah keadaannya baik-baik saja walaupun kemarin sempat sakit gigi, karena giginya berlubang. 

    Insha Allah, nanti anakku akan kontrol ke dokter untuk periksa giginya, kemarin anakku menangis terus sebab giginya sakit. 

    Adapun dana dari TemanBaik sudah anakku terima dan digunakan untuk membeli susu, popok dan minyak angin.

    Tak lupa, aku juga ingin mengucapkan banyak terima kasih pada TemanBaik karena sudah membantu meringankan bebanku untuk membiayai pengobatan anakku. Mudah-mudahan kebaikan kalian dibalas dan dilipatgandakan oleh Allah SWT, amin.


    2023-10-13 15:15:54


  • Pencairan Dana Rp 1.597.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk 1. Pampers 2 ball Rp150.000 2. Susu SGM Explore 5 kotak Rp450.000 3. Minyak kayu putih 1 botol besar Rp50.000 4. Pasta gigi anak Rp20.000 5. Sabun mandi kodomo anak Rp30.000 6. Biaya makan untuk 9 hari Rp900.000.
    2023-10-04 17:53:10


  • Muhammad Ramadhani Sedang Mengalami Bengkak Pada Gusi Gigi Bagian Atas

    benihbaik_2023-09-251695626937651136b9b4c29.jpeg

    Hai TemanBaik, apa kabar semuanya? semoga kabar semuanya baik-baik saja ya. 

    Aku orang tua dari Muhammad Ramadhani penderita jantung bocor, ingin mengabarkan kondisi anakku saat ini. Walaupun kondisinya baik, tapi gusi gigi atas anakku sedang bengkak seperti ada benjolan kecil dan suhu tubuh anakku juga sempat sedikit demam dan meradang. 

    Anakku sudah diminumkan obat, mudah-mudahan bengkak yang ada  di gusi gigi atas akan segera sembuh. Doakan anakku ya TemanBaik agar segera sembuh gusinya dan bisa membawa anakku ke Rumah Sakit jantung Harapan Kita di Jakarta. Sehingga, anakku bisa diperiksa perkembangan jantungnya. 

    Aku juga ingin mengucapkan terima kasih untuk seluruh bantuan dari TemanBaik. Bantuan yang sudah anakku terima digunakan untuk membeli susu, popok, minyak kayu putih, serta untuk biaya makan sehari-hari dan untuk pembayaran kontrakan. 

    Aku doakan semoga amal ibadah dan kebaikan-kebaikan TemanBaik dibalas oleh Allah SWT di dunia maupun di akhirat.


    2023-09-25 10:36:18


  • Pencairan Dana Rp 2.597.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk 1. Susu SGM Explore 2 kotak Rp180.000 2. Minyak kayu putih 1 botol Rp50.000 3. Pampers Merries 1 ball Rp75.000 4. Pembayaran rumah kontrakan untuk 2 bulan Rp1.300.000 5. Biaya makan untuk 10 hari Rp1.000.000.
    2023-09-20 17:08:23


  • Muhammad Ramadhani Sudah Mulai Bisa Bermain

    benihbaik_2023-09-11169442441764fedd610fe78.jpeg

    Hai TemanBaik, 

    Izinkan aku mengabarkan kondisi Muhammad Ramadhani, anakku saat ini ya.

    Alhamdulillah, keadaan anakku baik-baik saja. Ia juga sudah mulai bisa bermain dengan teman-temannya. 

    Saat ini anakku juga sudah bisa belajar membaca surah Al-Fatihah. Mohon doakan anakku ya TemanBaik agar bisa tumbuh sehat, pintar, dan soleh.

    Bantuan dana dari TemanBaik sudah digunakan dengan baik untuk kebutuhan anakku seperti susu, popok, sabun mandi, tisu, dan biaya makan sehari-hari. Bantuan TemanBaik sudah meringankan beban kami. 

    Terima kasih banyak ya TemanBaik atas bantuan dan dukungan kalian selama ini untuk anakku. Semoga kebaikan kalian dilipat gandakan oleh Allah, amin.

    2023-09-11 11:47:24


  • Pencairan Dana Rp 1.597.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk 1. Susu SGM Explore 6 kotak Rp540.000 2. Pampers Merries 4 ball Rp320.000 3. Sabun mandi Johnson anak 1 botol Rp25.000 4. Pasta gigi anak Rp15.000 5. Tisu kering Rp20.000 6. Biaya makan untuk 1 minggu Rp660.000.
    2023-09-08 17:25:25


  • Berat Badan Muhammad Ramadhani Sudah Mulai Naik

    benihbaik_2023-09-04169381773964f59b8b4685c.jpeg

    Hai TemanBaik, apa kabar semuanya? Semoga sehat selalu ya!

    Izinkan aku mengabarkan kondisi Muhammad Ramadhani, anakku saat ini ya. Alhamdulillah kondisi anakku baik-baik aja. Berat badannya juga sudah mulai bertambah. 

    Mohon doakan anakku ya TemanBaik agar kondisinya bisa stabil dan terus membaik. Doakan juga ya agar aku selalu memiliki rezeki untuk memenuhi kebutuhan anakku. 

    Oya, bantuan dana dari TemanBaik sudah digunakan dengan baik untuk membeli keperluan anakku seperti susu, popok, minyak kayu putih, biaya makan serta keperluan sehari-hari lainnya.

    Terima kasih ya TemanBaik yang sudah membantu meringankan bebanku selama ini. Semoga kebaikan kalian dibalas berkali-kali lipat oleh Tuhan, amin.

    2023-09-04 13:13:48


  • Pencairan Dana Rp 2.497.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk 1. Biaya penggantian pembelian Pampers Merries Rp78.000 2. Biaya penggantian pembelian Susu SGM Explore 3 kotak Rp273.000 3. Biaya penggantian pembelian Minyak Payu Putih Rp15.000 4. Biaya penggantian pembelian Cuttonbud Rp15.000 5. Susu SGM Explore 4 kotak Rp364.000 6. Pampers Merries 2 ball Rp156.000 7. Minyak kayu putih 1 botol Rp45.000 8. Biaya makan untuk 15 hari Rp1.550.000.
    2023-08-11 16:36:10


  • Ramadhani Sudah Menjalani Kontrol

    2023-07-14_1689319006_64b0f65e79515.jpg

    Hai TemanBaik, apa kabar semuanya? Semoga sehat selalu ya!

    Izinkan aku mengabarkan kondisi “Muhammad Ramadhani” anakku saat ini ya. 

    Alhamdulillah kondisi anakku saat ini baik-baik saja. Ia sudah menjalani kontrol, sekaligus minta rujukan di Rumah Sakit Dr. H. Andri Abdurrahman Noor yang berada di Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan untuk dirujuk ke Rumah Sakit Ulin di Banjarmasin.

    Doakan anakku ya TemanBaik agar anakku selalu diberikan kesehatan. Doakan aku juga agar selalu dimurahkan rezeki sehingga beberapa kebutuhan anakku seperti kontrol dan pengobatan perkembangan jantungnya dapat berjalan dengan lancar. 

    Oya, aku juga ingin mengabarkan bahwa bantuan dana dari TemanBaik sudah digunakan dengan baik untuk pembelian susu, biaya penggantian pembayaran iuran BPJS, biaya penggantian pembelian susu, popok, dan pasta gigi. 

    Terima kasih banyak ya TemanBaik atas bantuan yang selama ini telah kalian berikan untuk anakku. Semoga kebaikan dan amal ibadah TemanBaik akan dibalas oleh Allah SWT, amin.

    2023-07-14 14:16:46


  • Pencairan Dana Rp 497.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk 1. Biaya penggantian pembayaran iuran BPJS Rp75.000 2. Biaya penggantian pembelian susu SGM Eksplor 1 kotak Rp90.000 3. Susu SGM 2 kotak Rp180.000 4. Pasta gigi anak Rp15.000 5. Pampers Merries 2 ball Rp150.000.
    2023-07-07 15:18:17


  • Ramadhani Sudah Diperbolehkan Pulang Dari Rumah Sakit

    2023-07-06_1688602856_64a608e870842.jpg

    Hai TemanBaik, apa kabar semuanya, Semoga sehat selalu ya!

    Izinkan aku mengabarkan kondisi “Muhammad Ramadhani” anakku saat ini ya. Alhamdullilah anakku sudah bisa pulang dari Rumah Sakit Bhayangkara Banjarmasin dan kondisinya saat ini sudah membaik. Selanjutnya anakku akan dilanjutkan dengan rawat jalan saja.

    Aku juga ingin mengabarkan bahwa bantuan dana dari TemanBaik sudah digunakan dengan baik untuk biaya makan 10 hari serta kebutuhan anakku selama dirawat di rumah sakit. 

    Perjalanan kontrol perkembangan jantung anakku mungkin masih panjang, doakan aku ya TemanBaik agar selalu memiliki rezeki sehingga kebutuhan anakku dapat terpenuhi dengan baik.

    Terima kasih banyak ya TemanBaik atas bantuan dan doa yang telah kalian berikan selama ini untuk anakku. Bantuan kalian sangatlah berarti dan meringankan beban kami. Semoga Allah SWT membalas dan melipat gandakan amal ibadah kebaikan dari TemanBaik, amin.

    2023-07-06 07:20:56


  • Pencairan Dana Rp 997.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk biaya makan 10 hari.
    2023-06-26 16:51:49


  • Ramadhani Dirawat Di Rumah Sakit Bhayangkara

    benihbaik_2023-06-23168750135764953a2da9772.jpeg

    Hai TemanBaik, 

    Aku orang tua dari “Muhammad Ramadhani”. Izinkan aku untuk mengabarkan kondisi anakku ya TemanBaik. Saat ini tepatnya kurang lebih selama satu minggu, anakku sudah dirawat di Rumah Sakit Bhayangkara Banjarmasin dan hasil pemeriksaan Test Left dan cek darah menunjukkan bahwa anakku terkena penyakit tifus, DBD. 

    Kulit dan badan anakku tepatnya pada telapak kaki, tangan, dan wajahnya timbul seperti bengkak berwarna merah. Kini anakku terus melakukan pemeriksaan dan perawatan dari rumah sakit.

    Sekaligus mengabarkan kalau dana dari TemanBaik sudah kami gunakan dengan baik untuk pembelian susu, popok, botol dot, minyak angin, dan biaya makan.

    Doakan anakku ya TemanBaik agar dapat segera sembuh dari sakitnya. Aku ingin mengucapkan terima kasih banyak bagi TemanBaik yang sudah membantu anakku.

    Semoga amal ibadah dan kebaikan TemanBaik semua dibalas oleh Allah SWT, amin.

    2023-06-23 09:45:36


  • Pencairan Dana Rp 1.496.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk 1. Susu SGM Eksplor 3 kotak Rp285.000 2. Pampers Merries 2 ball Rp190.000 3. Botol dot huki 3 Rp150.000 4. Minyak kayu putih Rp26.000 5. Sisanya untuk biaya makan Rp850.000.
    2023-06-16 16:37:35


  • Ramadhani Sempat Demam

    benihbaik_2023-06-1216865601196486dd77176da.jpeg

    Hai TemanBaik, 

    Aku ucapkan terima kasih banyak kepada semua TemanBaik yang sudah membantu dan mendoakan anak kami Ramadhani.  

    Alhamdulillah kabar keadaan anak kami baik-baik saja, tapi kemarin suhu tubuhnya sempat demam, dan anak kami sudah kami beri obat demam dan lag. Syukur alhamdulillah demamnya udah turun.

    Dana dari TemanBaik sudah dipakai untuk membeli keperluan anak kami seperti susu, diapers, serta biaya makan dan lain-lain. 

    Sekali lagi terima kasih atas bantuannya ya TemanBaik, mudah-mudahan amal ibadah kebaikan-kebaikan kalian semua akan dibalas oleh Allah SWT di dunia maupun di akhirat, amin. 


    2023-06-12 15:16:59


  • Pencairan Dana Rp 996.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk 1. Susu SGM 3 plus 3 kotak Rp285.000 2. Pampers Merries 2 ball Rp190.000 3. Minyak kayu putih 1 botol Rp25.000 4. Sisanya digunakan untuk biaya makan Rp500.000.
    2023-06-05 14:58:09


  • Berat Badan Ramadhani Tidak Ada Kenaikan

    benihbaik_2023-06-051685954672647da0703ad12.jpeg

    Hai TemanBaik, 

    Aku mau mengabarkan anakku yang sudah kontrol pengobatan dan echo di Rumah Sakit Ulin Banjarmasin.  Alhamdulillah keadaan anak kami saat ini baik-baik saja, tapi anak kami harus tetap dianjurkan kontrol rutin ke rumah sakit untuk mengetahui perkembangan pertumbuhannya dan perkembangan pengobatan jantungnya. 

    Oya, berat badan anak kami tidak ada kenaikan dan membutuhkan makanan dan minuman yang bergizi serta berkalori tinggi. Agar bisa mengejar ketertinggalan berat badannya, dan lagi kami selaku dari orang tuanya dengan kerendahan hati masih terus memerlukan bantuannya agar proses perkembangan pengobatan anak kami lancar. 

    Dana donasi dari Temanbaik kami pergunakan dengan baik sesuai keperluan anak kami. Kami mengucapkan terima kasih banyak untuk TemanBaik yang sudah membantu anakku kami. 

    Mudah-mudahan Allah membalaskan dan serta melipatgandakan rezeki dan amal ibadah kebaikan TemanBaik semua di dunia dan di akhirat, amin. 

    2023-05-25 12:50:54


  • Pencairan Dana Rp 1.796.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk 1. Biaya transportasi pulang-pergi ke RS Ulin Banjarmasin Rp600.000 2. Biaya makan Rp700.000 3. Biaya penggantian pembayaran iuran BPJS Rp75.000 4. Susu SGM Eksplor 3 kotak Ro285.000 5. Pampers Merries Ro95.000 6. Minyak kayu putih 1 botol Rp50.000.
    2023-05-08 16:17:25


  • Ramadhani Sedang Menunggu Jadwal Control Di Rumah Sakit Daerah Rs. Ulin Banjarmasin

    2023-04-28_1682669072_644b7e1017beb.jpg

    Hai TemanBaik!

    masih ingatkah dengan anakku, Ramadhani yang menderita jantung bocor? Semoga masih ingat ya. 

    Aku orang tua Ramadhani mau mengabarkan penggunaan donasi dari TemanBaik untuk anakku. 

    Donasi yang terkumpul sudah aku gunakan dengan baik untuk memberi susu, diapers dan keperluan lainnya yang dibutuhkan sambil menunggu jadwal rutin kontrol pengobatan anakku di RS. Ulin Banjarmasin.

    Tak henti-hentinya aku bersyukur anakku sudah dibantu secara materi maupun doa oleh TemanBaik. Aku selaku ibu Ramadhani mengucapkan banyak-banyak terima kasih pada kalian semua yang sudah membantu meringankan beban kami.

    Mudah-mudahan ibadah dan kebaikan-kebaikan TemanBaik dibalas dan dilipat gandakan oleh Tuhan di dunia mau pun di akhirat, amin

    2023-04-28 15:04:32


  • Pencairan Dana Rp 496.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk:

    1. Pampers Merries 95.000 x 2= Rp190.000 

    2. Susu SGM Eksplor 92.000 x 3= Rp276.000.

    2023-04-26 17:13:00


  • Muhammad Ramadhani Sedang Pulang Ke Daerahnya Di Kalimantan Selatan Untuk Sementara

    benihbaik_2023-04-141681458916643906e4d9820.jpeg

    Halo TemanBaik, bagaimana kabarnya? Semoga baik-baik saja ya!

    Apakah TemanBaik masih ingat dengan anakku Muhammad Ramadhani yang sedang menderita penyakit jantung bocor? Semoga masih ingat.

    Saat ini, aku berencana untuk pulang ke daerah kami di kabupaten Tanah Bumbu-Kalimantan Selatan, dan untuk sementara kontrol rutin anakku dirujuk ke rumah sakit daerah yaitu RSUD Ulin, Banjarmasin. Namun, jarak dari tempat tinggal kami ke RS.Ulin, Banjarmasin cukup jauh sekitar 5-6 jam lamanya.

    Setelah itu, kami disuruh kembali lagi ke Jakarta untuk kontrol di RS.Jantung Harapan Kita untuk melihat perkembangan anakku.

    Maka dari itu, aku masih membutuhkan bantuan untuk obat-obatan yang tidak ditanggung BPJS, kebutuhan anakku dan juga transportasi.

    Dana dari TemanBaik yang sudah terkumpul, sudah aku gunakan dengan baik untuk pembayaran kost, biaya transportasi, dan biaya makan.

    Terima kasih banyak kepada Temanbaik semua yang sudah tulus membantu dan mendoakan anakku.

    Semoga, amal kebaikan TemanBaik dapat dibalas dan dilipat gandakan oleh Tuhan. Amin

    2023-04-14 11:40:12


  • Pencairan Dana Rp 996.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk 1. Pembayaran kost 150.000 x 4 hari= Rp600.000 2. Biaya transportasi taksi dari kost ke Bandara Soekarno Hatta Rp200.000 3. Biaya makan Rp200.000.
    2023-04-12 17:00:36


  • Muhammad Ramadhani Masih Dirawat Di Rs Harapan Kita

    2023-04-06_1680764201_642e6d2972c27.jpg

    Halo TemanBaik, apa kabar? Semoga selalu dalam keadaan sehat walafiat ya!

    Sebelumnya, izinkan aku selaku orang tua dari “Muhammad Ramadhani” mengabarkan mengenai kondisi anakku.

    Menurut dokter spesialis bedah jantung di RS.Jantung Harapan Kita, anakku mempunyai empat kasus penyakit. Salah satunya adalah TOF (jantung bocor) dan penyempitan pembuluh darah/paru. Itulah mengapa pengobatan anakku masih berlanjut.

    Maka dari itu, aku masih membutuhkan biaya untuk keperluan, perawatan, pengobatan dan biaya transportasi pengobatan anakku.

    Mohon bantuan dan doanya ya, TemanBaik. Semoga, segala proses pengobatan anakku dapat berjalan dengan baik agar ia bisa segera sembuh, amin.

    Dana bantuan dari TemanBaik, sudah aku gunakan dengan baik untuk keperluan operasi anakku yang tidak dicover oleh BPJS, biaya transportasi ke RS.Harapan Kita, pembelian susu, popok, cairan NaCl, dan alat perlengkapan medis lainnya.

    Aku ucapkan terima kasih banyak kepada TemanBaik semua atas bantuan yang telah diberikan kepada anakku. Mudah-mudahan Tuhan dapat membalas segala kebaikan TemanBaik semua, amin.

    2023-04-06 13:56:41


  • Pencairan Dana Rp 496.500

    Ke rekening ****029185536 a/n Hatmiyah

    Dana digunakan untuk 1. Susu SGM Explore 3 kotak Rp270.000 2. Plester Rp10.000 3. Gunting Rp5.000 4. Kassa steril 2 kotak Rp50.000 5. Betadine 2 botol Rp20.000 6. Cairan NaCl 2 botol kecil Rp20.000 7. Pampers Rp90.000 8. Minyak kayu putih Rp25.000.
    2023-04-04 15:42:31


Baca Selengkapnyaicon-lihatsemua

Fundraiser ( 1 Orang )

gamber-fundraiser

Bantuan itu bukan sekadar uang lho, TemanBaik!

Dengan menjadi Fundraiser, kamu bisa mengumpulkan uang untuk galang dana ini dengan mengetuk hati teman-temanmu yang ingin membantu.


user
Hatmiyah Ramadhani Bantu Muhammad Ramadhani Telah mengajak 6 orang berdonasi Rp 525.002

Jadi Fundraiser

Bantu Campaign Lainnya