Benihbaik_2022-03-11_1646993877622b21d5d5c9a.jpeg
Anak

Tasya yang Piatu Alami Sakit Jantung Bocor dan Kurang Gizi

Rp 13.924.706 dari Rp 45.000.000

Berakhir

Penggalang Dana

user
Juniana ceklis Identitas terverifikasi

Penerima Donasi

anon
Tasya Dinar Arjuna Identitas terverifikasi user
anon
Rekening Penerima Rekening Penerima terverifikasi user
anon
Lokasi Kab. Bantul

Menderita sakit ASD jantung bocor dan kurang gizi sejak tahun 2018, Tasya (3 tahun) bisa langsung demam dan lemas saat kelelahan jika tidak melakukan pengobatan. 

Kejanggalan sudah terlihat saat Tasya lahir, ia  tidak langsung bergerak dan tidak menangis. Kemudian dilakukan observasi selama seminggu dan dinyatakan Tasya mengalami sakit ASD jantung bocor 9 mili dan kurang gizi. 

foto-masih-kecil-3

Penyakit tersebut mengakibatkan tumbuh kembangnya terganggu. Fisiknya menjadi lemah untuk beraktivitas, mudah sesak serta panas tinggi jika lama menangis. Pengobatan yang selama ini dijalani antara lain berobat dan pemeriksaan di Rumah Sakit Umum Daerah Panembahan Senopati Bantul. 

Ayah Tasya menolak putrinya dioperasi karena tidak tega, apalagi Tasya sudah tidak memiliki ibu karena meninggal. Selain itu, pengobatan Tasya mengalami kendala karena BPJS sang ayah belum dibayar selama setahun. 

foto-tasya-3

Penghasilan Rp600 - Rp750 ribu per bulan ayah Tasya sebagai tukang kebun harian lepas tidak cukup untuk menutup biaya pengobatan Tasya. Ayah Tasya berharap ada dana cukup untuk anaknya agar bisa  melakukan pengobatan dan terapi yang jauh lebih baik. Karena untuk  fokus pengobatan medis, transportasi, serta biaya masa penyembuhannya bisa mencapai Rp45 juta. 

Sudah tidak memiliki ibu dan harus berjuang melawan penyakitnya. Tasya adalah sumber kebahagiaan ayahnya saat ini. Untuk itu, ayo teman-teman kita saling mengulurkan tangan untuk membantu kesembuhan Tasya. Bantuan bisa disalurkan dengan cara: 

  1. Klik “Donasi Sekarang”

  2. Isi nominal donasi

  3. Pilih metode pembayaran, kalau ingin lebih praktis kamu bisa berdonasi dengan OVO, DANA, LinkAja, ShopeePay, GoPay, Sakuku, BRI E-Pay dan BCA Klik-Pay, atau kamu juga bisa berdonasi dengan cara transfer antar bank (BRI, Mandiri, BCA, BNI).



  • Pencairan Dana Rp 85.500

    Ke rekening ****024088534 a/n Juniana

    Dana digunakan untuk tambahan untuk biaya konsultasi ke dokter dan pembelian vitamin.
    2023-11-16 18:20:55


  • Tasya Telah Melakukan Cek Darah

    2023-11-14_1699938842_6553021a77212.jpg

    Halo TemanBaik, 

    Sebelumnya aku ucapkan terima kasih atas bantuan yang TemanBaik berikan, untuk anakku Tasya yang menderita jantung bocor dan kurang gizi. 

    Aku ingin mengabarkan, bahwa kemarin Tasya telah menjalani cek darah lagi, karena masih keluar darah jadi dianjurkan untuk konsultasi ke dokter spesialis. 

    Mohon doakan anakku ya TemanBaik, semoga keadaan Tasya bisa semakin baik dan segera beraktivitas seperti anak-anak yang lain. 

    Sekali terima kasih ya TemanBaik atas bantuan yang kalian berikan, karena berapapun bantuan dari kalian sangatlah berarti untuk membantu Tasya dalam proses penyembuhannya. 

    Semoga Allah selalu memberikan kalian keberkahan, amin.

    2023-11-14 12:14:02


  • Hidung Tasya Mengeluarkan Darah Dan Sesak Napas

    benihbaik_2023-11-0316989781266544594e07c98.jpg

    Hai TemanBaik, 

    Aku selaku orang tua dari Tasya penderita jantung bocor dan kurang gizi ingin mengucapkan terima kasih atas bantuan dari TemanBaik untuk anakku.

    Seluruh bantuan yang diberikan sudah digunakan untuk membeli susu khusus, bubur dan juga sembako. 

    Saat ini kondisi anakku sedang diperiksa karena tinggi dan dari hidungnya juga mengeluarkan darah serta sempat sesak napas. Mohon doakan anakku ya TemanBaik, semoga bisa lekas pulih dan sehat kembali. 

    Sekali lagi terima kasih ya TemanBaik untuk uluran tangan kalian. Semoga kalian selalu diberkati dan diberikan rezeki yang melimpah.

    2023-11-03 09:22:06


  • Pencairan Dana Rp 2.037.622

    Ke rekening ****024088534 a/n SOLUSI TRANSPORTASI INDONESIA

    Dana digunakan untuk pembelian susu khusus, bubur, dan sembako, sebesar Rp1.993.370.
    2023-10-30 18:08:51


  • Kondisi Tasya Sedang Demam Dan Sempat Merasa Sesak Kesakitan

    benihbaik_2023-09-05169389163664f6bc348ba69.jpg

    Hai TemanBaik, apa kabar semuanya? Semoga sehat selalu ya!

    Izinkan aku mengabarkan kondisi Tasya, anakku saat ini ya. 

    Sudah 4 hari lamanya anakku terkena demam. Kemarin ia sempat dibawa ke dokter, namun hanya diberikan obat bubuk. 

    Anakku juga tidak mau minum obatnya, setelah dipaksa malah berujung muntah. Tadi malam juga ia sempat sesak kesakitan. 

    Kondisi ini membuat ia tidak bisa masuk sekolah pada hari Jumat lalu. Jari tangan sebelah kanannya juga belum kuat untuk berpegangan karena sempat dicangkok saat dirawat di rumah sakit. 

    Dulu waktu dirawat di rumah sakit selama 1,5 bulan, tangan kanan anakku diikat dan dipasang sanggahan cangkok untuk pemasangan infus dan selang. Akibatnya tangan anakku tidak bisa ditekuk hampir 1 tahun.  

    Bulan Oktober lalu, anakku juga gagal menjalani cek echo jantung karena ia menangis terus dan sempat kejang sehingga aku memutuskan untuk menunggu kondisinya stabil terlebih dahulu. 

    Oya, selama bersekolah, anakku selalu membawa bekal sendiri atas saran dari gurunya. Maka itu, saat ini aku juga perlu memenuhi kebutuhan bekalnya untuk di sekolah.

    Selama 3 bulan ini aku belum bisa membayar biaya SPPnya akibat terkendala biaya, karena penghasilan sehari-hariku hanya diperoleh dari hasil berjualan getuk tradisional. 

    Mohon doakan aku ya TemanBaik agar bisa segera memiliki rezeki untuk memenuhi kebutuhan pendidikan maupun sehari-hari anakku.

    Terima kasih ya TemanBaik atas uluran tangan kalian selama ini untuk anakku. Semoga kebaikan kalian dibalas berkali-kali lipat oleh Tuhan, amin.

    2023-09-05 12:27:16


  • Dana Sudah Digunakan Untuk Biaya Makan Tasya

    2023-08-15_1692063783_64dad827cdf86.jpg

    Hai TemanBaik,

    Sebelumnya aku ingin mengucapkan terima kasih atas uluran tangan dan dukungan dari TemanBaik untuk Tasya, anakku selama ini.

    Mohon doakan anakku ya TemanBaik agar kondisinya bisa lebih baik dari sebelumnya. Aku berharap jantung anakku segera menutup dengan baik dan sempurna supaya dapat beraktivitas kembali seperti anak seusianya.

    Oya, bantuan dana dari TemanBaik sudah digunakan dengan baik untuk biaya makan anakku selama 2 minggu.

    Terima kasih ya TemanBaik atas uluran tangan kalian untuk anakku selama ini. Semoga kalian selalu dilimpahkan berkah dan rezeki oleh Tuhan, amin.

    2023-08-15 08:43:04


  • Pencairan Dana Rp 540.000

    Ke rekening ****024088534 a/n JUNIANA

    Dana digunakan untuk biaya makan untuk 2 minggu.
    2023-08-10 16:22:12


  • Dana Sudah Digunakan Untuk Membeli Susu Tasya, Anak Penderita Jantung Bocor Dan Kurang Gizi

    benihbaik_2023-08-10169165298864d4937c76300.jpg

    Hai TemanBaik,

    Sebelumnya aku ingin mengucapkan terima kasih banyak atas bantuan TemanBaik untuk Tasya, anakku selama ini.

    Kondisi anakku kini sudah 7 hari sakit demam dan muntah muntah, hingga sempat menggigil dan kejang. Mohon doakan anakku ya TemanBaik supaya kondisinya bisa segera membaik.

    Bantuan dana dari TemanBaik sudah digunakan dengan baik untuk pembelian susu anakku. Sebelumnya mohon maaf ya TemanBaik, nota pembelian susunya hilang. 

    Saat itu aku sedang mengurusi bapak dan adikku yang berada di rumah sakit kanker. Juli kemarin, bapak dan adikku sudah meninggal dunia.

    Mohon doakan almarhum bapak dan adikku ya TemanBaik semoga mereka diterima di sisiNya.

    Sekali lagi terima kasih banyak ya TemanBaik atas kebaikan hati kalian selama ini. Semoga kalian selalu dilimpahkan berkah dan kebaikan oleh Tuhan, amin.

    2023-08-10 14:36:28


  • Pencairan Dana Rp 799.999

    Ke rekening ****024088534 a/n JUNIANA

    Dana digunakan untuk pembelian Susu Pediasure Complete 800 gr 400.000 x 2 kaleng= Rp800.000.
    2023-07-07 16:22:54


  • Pencairan Dana Rp 175.005

    Ke rekening ****024088534 a/n Juniana

    Dana digunakan untuk biaya penggantian pembelian Vitamin Wellness Kid Omega 3 Rp195.000.
    2023-06-05 14:57:48


  • Tasya Sempat Keluar Darah

    benihbaik_2023-05-29168534118464744400d55f3.jpg

    Hai TemanBaik, 

    Aku mau mengabarkan kondisi anakku Tasya yang kemarin sempat keluar darah. 1 minggu kemarin badannya panas, muntah dan kejang 2 hari. 

    2 bulan lagi anakku cek echo jantung ke rumah sakit yang berbeda. Karena rumah sakit yang biasanya dikasih obat bubuk tapi malah anakku muntah dan diare. 

    Makanya aku berusaha untuk beli obat sendiri. Anakku juga tidak boleh makan gandum autis yang dideritanya. Iya, anakku autis bicara dan tumbuh kembangnya tubuhnya yang kurang. Sebenarnya aku mau konsultasi ke dokter perihal kenapa anakku muntah, tapi belum ada biayanya. 

    Oya, donasi dari TemanBaik sangat membantuku untuk bisa membeli susu, biaya pengobatan dan obat-obatan anakku yang tidak ditanggung BPJS, transportasi dan lainnya. 

    Terima kasih banyak ya TemanBaik sudah membantu anakku hingga sekarang. 

    2023-05-29 13:19:45


  • Pencairan Dana Rp 1.837.910

    Ke rekening ****024088534 a/n Juniana

    Dana digunakan untuk 1. Susu Pediasure 850 gr 2 kaleng Rp800.000 2. Biaya pengobatan dan obat yang tidak ditanggung BPJS Rp400.000 3. Pembelian bubur serta kebutuhan makanan selama masa penyembuhan Rp500.000 4, Biaya transportasi berobat (bus atau ojek online) Rp130.000.
    2023-02-02 15:30:27


  • Tasya Masih Sakit Dan Butuh Perawatan

    benihbaik_2023-02-01167523874163da1d55e536b.jpeg

    Halo TemanBaik, apa kabar?

    Izinkan kami mengabarkan mengenai kondisi Tasya ya.

    Saat ini, Tasya sedang sakit sudah 1 minggu diare, susah makan dan muntah 3 hari ini. Tapi, untuk panasnya sudah turun dan sabtu kemarin ditimbang berat badannya 12 kg.

    Kata dokter, asupan makannya harus banyak dan dianjurkan untuk minum susu khusus apabila ada biaya.

    Dari hasil rekam medis pada sabtu kemarin, jantungnya masih ada lubang dan pengobatan terus berlanjut hingga 8 bulan ke depan akan melakukan pemeriksaan echocardiography jantung.

    Dana dari TemanBaik digunakan dengan baik untuk membeli susu khusus, bubur, buah, dan kebutuhan lainnya.

    Kami mohon maaf bahwa nota pembelian kami tidak sengaja hilang, sehingga kami menggunakan nota tertulis.

    Terima kasih banyak atas bantuan yang telah diberikan, mohon doanya semoga Tasya bisa cepat sembuh ya. Semoga Allah SWT dapat membalas kebaikan TemanBaik semua, amin.

    2023-01-22 15:40:53


  • Pencairan Dana Rp 1.506.500

    Ke rekening ****024088534 a/n Juniana

    Dana digunakan untuk 1. Pembelian nutrisi susu khusus pediasure 4 kaleng @300.000= Rp1.200.000 2. Pembelian bubur serelac Rp50.000 3. Pembelian makanan pendamping dan sehari-hari Tasya seperti roti dan buah Rp250.000.
    2022-11-22 17:14:15


  • Terima Kasih Temanbaik, Tasya Bisa Minum Susu Enak Semoga Tasya Cepet Sembuh

    2022-10-15_1665842130_634abbd274f45.jpg

    Hai TemanBaik,

    Saya orang tua Tasya mau mengucapkan terima kasih banyak atas bantuannya. Semoga kebaikan TemanBaik dibalas oleh Allah SWT dan diberikan kesehatan. dimudahkan rezekinya serta selalu dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa, amin. 

    Saya juga mohon doanya untuk saya sendiri selaku ayah Tasya yang diberhentikan dari tempat kerja di kebun karena majikan keberatan melihat Tasya yang selalu ikut saya kerja. Jujur saja Tasya tidak bisa jauh dari saya, karena orang tuanya tinggal saya. Ibunya sudah meninggal dunia saat menajdi nakes relawan covid pada Juli 2021. 

    Saya juga mau mengabarkan penggunaan donasi yang sudah digunakan dengan baik untuk membeli susunya. 

    Sekali lagi terima kasih banyak TemanBaik sudah membantu Tasya. Bantuan TemanBaik sangat bermanfaat dan membantu meringankan beban kami. 

    2022-10-15 20:55:30


  • Pencairan Dana Rp 1.496.643

    Ke rekening ****024088534 a/n Juniana

    Dana digunakan untuk: 1. Untuk membeli susu pediasure khusus 3 kotak @300.000 Rp900.000 2. Untuk biaya berobat ke dokter umum, karena pakai BPJS obatnya tidak cocok Rp200.000 3. Untuk beli bubur nestle 10 kotak Rp100.000 4. Uang pegangan untuk jaga-jaga membeli obat atau mengisi ulang tabung oksigen Rp300.000.
    2022-10-11 17:15:02


  • Kondisi Tasya Sekarang Masih Panas Dan Muntah

    benihbaik_2022-10-1116654684766345083c53e0f.jpg

    Hai TemanBaik, bagaimana kabarnya? Semoga sehat selalu ya. 

    Masih ingatkah dengan anak kami, Tasya? Ia sudah TemanBaik bantu karena menderita sakit ASD jantung bocor dan kurang gizi sejak tahun 2018.

    Kami sangat bersyukur mendapat bantuan dari TemanBaik. Bantuan sudah kami gunakan dengan baik untuk membeli tabung oksigen dan termometer untuk Tasya. 

    Kondisi Tasya sekarang masih panas dan muntah. Kami mengharapkan doa dari TemanBaik untuk Tasya agar kondisinya semakin membaik.

    Sekali lagi terima kasih ya TemanBaik sudah membantu


    2022-10-11 13:07:56


  • Pencairan Dana Rp 1.055.556

    Ke rekening ****024088534 a/n JUNIANA

    Dana digunakan untuk: 1. Pembelian tabung oksigen 6,7L Rp860.000 2. Pembelian termometer Rp90.000.
    2022-10-05 17:05:43


  • Kepala Tasya Masih Luka Dan Botak

    2022-10-04_1664865484_633bd4cc44564.jpg

    Hai TemanBaik, perkenalkan saya orang tua Tasya. 

    Seperti yang TemanBaik tahu, Tasya menderita sakit jantung bocor. Kondisi ini mengakibatkan kepalanya luka dan mengalami kebotakan. Selain itu tumbuh kembanganya juga terhambat, bahkan Tasyabelum lancar berbicara. Untuk itu saya mengharapkan doa dari TemanBaik agar kondisinya selalu membaik dan ceria kembali.

    Terima kasih TemanBaik sudah membantu Tasya. 


    2022-10-04 13:38:04


  • Pencairan Dana Rp 146.012

    Ke rekening ****024088534 a/n JUNIANA

    Dana digunakan untuk: 1. Untuk membeli susu Dancow 400gr 2 kotak @65.000 Rp130.000.
    2022-09-28 16:49:12


  • Bantuan Nutrisi Untuk Tasya, Doakan Selalu Untuk Kesembuhan Tasya

    benihbaik_2022-09-2816643512716333fc279cad4.jpg

    Hai TemanBaik, Semoga sehat selalu ya. Kami ingin mengabarkan kondisi salah satu TemanKita, Tasya. Kemarin dengan bantuanmu dan tambahan Dompet Kebaikan sebesar Rp 741.590  telah membantu memenuhi kebutuhan susu nutris Tasya. Tasya masih mengkonsumsi obat serta terapi.

     Namun sayangnya beberapa waktu terakhir, Tasya  sempat muntah dan matanya sempat sakit, selain itu kulit kepalanya juga luka-luka karena ada bakteri dan pengaruh dari obat sakit jantungnya. Mari kita terus doakan untuk kesembuhan Tasya agar bisa tersenyum dan ceria seperti anak-anak lainnya ya TemanBaik. 

    2022-09-28 14:47:51


  • Pencairan Dana Rp 305.000

    Ke rekening ****024088534 a/n Juniana

    Biaya operasional tasya dlm masa pengobatan dan susu serta obat
    2022-06-22 07:16:19


  • Tasya Ucapkan Terima Kasih Atas Donasi Dari Temanbaik

    2022-06-02_1654143999_62983bff83a1c.jpg

    Assalamualaikum TemanBaik,

    Apa kabarnya? Semoga baik-baik saja ya.

    Kami orang tua dari Tasya ucapkan banyak terima kasih atas bantuan yang diberikan untuk pengobatan Tasya. Semoga Allah membalas kebaikan kalian semua berlipat-lipat dan selalu dalam lindungan Allah SWT. 

    Kami mau mengabarkan kalau bantuan dari TemanBaik sudah kami gunakan untuk membeli kebutuhan-kebutuhan Tasya seperti obat-obatan, susu, dan kebutuhan kesehatan Tasya lainnya.

    Mohon doakan Tasya selalu ya, TemanBaik supaya keadaannya semakin membaik setiap harinya.

    2022-06-19 23:49:40


  • Pencairan Dana Rp 2.700.029

    Ke rekening ****024088534 a/n JUNIANA

    Pembelian obat(600ribu), vitamin jantung dan pertumbuhan badan (400ribu), susu khusus & pampers (500ribu),kebutuhan makan & peralatan mandi tasya (700ribu), dan biaya transportasi dan terapi (300ribu)
    2022-04-20 06:41:07


  • Kondisi Tasya Membaik Dan Rutin Mengkonsumsi Obat-obatan

    benihbaik_2022-04-191650361950625e865e509e5.jpeg

    Assalamualaikum TemanBaik kami orang tua dari Tasya ucapkan banyak terima kasih atas donasi yang diberikan untuk pengobatan Tasya. Semoga Allah membalas kebaikan kalian semua berlipat-lipat dan selalu dalam lindungan Allah SWT. 

    Kondisi Tasya saat ini membaik dan stabil, semoga setiap harinya kondisi kesehatannya dapat meningkat terus. Bantuan TemanBaik juga sudah digunakan untuk membeli beberapa suplemen dan obat-obatan yang tidak ditanggung oleh BPJS. 

    Penggalangan dana ini sangat berati untuk membantu penyembuhan sakit yang Tasya alami dan donasi ini akan digunakan sebaik mungkin untuk pengobatan dan kebutuhan Tasya. Hasil kerja kami (orang tua Tasya) tidaklah cukup untuk dapat menopang kebutuhan Tasya selama pengobatan, tapi saya tidak patah semangat demi Tasya apapun akan saya lakukan untuk kesembuhannya. Karena Tasya adalah adalah permata hati yang ingin saya lihat bahagia dan senyum di wajahnya.

    Sekali lagi terima kasih TemanBaik, semoga kalian selalu diberi kesehatan dan rezeki yang berlimpah. Amin.

    2022-04-19 16:52:30


  • Pencairan Dana Rp 100.000

    Ke rekening ****024088534 a/n Juniana

    Utk biaya tambahan beli obat jantung tasya krn kekurangan uang
    2022-04-12 14:45:07


Baca Selengkapnyaicon-lihatsemua

Fundraiser

gamber-fundraiser

Bantuan itu bukan sekadar uang lho, TemanBaik!

Dengan menjadi Fundraiser, kamu bisa mengumpulkan uang untuk galang dana ini dengan mengetuk hati teman-temanmu yang ingin membantu.

Bantu Campaign Lainnya