Benihbaik_2023-01-16_167386459763c525957fc08.jpeg
Usaha Bisnis

Bersama Irma, Berdayakan Asrama Disabilitas agar Teman Difabel Lebih Mandiri Secara Ekonomi

Rp 4.925.000 dari Rp 200.000.000

12 hari lagi

Penerima Donasi

anon
Yayasan Irma Surya Agusti Identitas terverifikasi user
anon
Rekening Penerima Rekening Penerima terverifikasi user
anon
Lokasi Kab. Kebumen

Irma Suryati (48 tahun) merupakan wanita kelahiran Semarang yang mengalami kelumpuhan sejak usianya 4 tahun akibat polio. Namun kondisi tersebut tak dijadikan kelemahan olehnya, justru ia terus berupaya untuk mendapatkan pengakuan bahwa dirinya juga mampu berkarya seperti kebanyakan orang.

Hal ini dibuktikan olehnya dengan membangun Mutiara Handycraft dan Yayasan Irma Surya Agusti. Sebuah yayasan yang menghasilkan barang-barang kerajinan yang dikerjakan oleh teman-teman difabel. Sekaligus menjadi tempat pemberdayaan ekonomi bagi para pelaku usaha.

Yayasan Irma Surya Agusti terus berusaha yang terbaik untuk menjadi payung bagi teman-teman difabel yaitu dengan menjalankan program pendampingan kepada kaum disabilitas di bidang usaha pembuatan kain keset. Usaha ini mempunyai tujuan pemberdayaan untuk masyarakat disabilitas dan pengentasan terhadap tingginya angka pengangguran yang ada di sekitar lokasi.

Adapun kerajinan dan produk yang dihasilkan bisa menjadi tumpuan penghasilan untuk pelakunya. Irma mengakui, kesempatan pelatihan pembuatan keset itu diberikan kepada orang- orang yang menurutnya memiliki potensi dan keteguhan hati dalam  menjalankan prinsip usaha.

Irma pun turut membantu dalam segi pemasaran, distribusi hingga bahan baku dan alat produksi.

"Alhamdulillah, sampai saat ini sudah banyak yang berhasil dan menyebar di beberapa kota. Niat saya hanya berdayakan masyarakat dan yang penting tidak ada pengangguran di masyarakat. Yang pasti saya ingin semua penyandang cacat tetap bisa berdaya dan tidak menyusahkan orang lain," ucap Irma

Niat Irma sungguh mulia, saat ini ia masih terus mendidik teman difabel untuk bisa lebih mandiri agar tak dinilai sebelah mata oleh masyarakat.

Namun saat ini kendalanya bangunan yang ditempati masih kurang layak. Padahal ada sekitar 50 teman difabel yang tinggal di sana. Harapannya ada bantuan agar pembangunan yayasan bisa ditambah dan renovasi supaya menambah jumlah produktivitas. Dengan begitu, pendapatan teman-teman difabel pun bisa meningkat

TemanBaik, melihat perjuangan Irma yang luar biasa membantu teman difabel melalui yayasan miliknya, maukah TemanBaik ikut ambil peran?  Bantuan nantinya akan digunakan untuk kebutuhan pembangunan Yayasan Irma Surya Agusti. Bantuan dapat disalurkan dengan cara klik Donasi Sekarang

pak

Belum ada aktivitas terbaru penggalang dana

Fundraiser

gamber-fundraiser

Bantuan itu bukan sekadar uang lho, TemanBaik!

Dengan menjadi Fundraiser, kamu bisa mengumpulkan uang untuk galang dana ini dengan mengetuk hati teman-temanmu yang ingin membantu.

Jadi Fundraiser

Bantu Campaign Lainnya