Benihbaik_2023-10-13_16971834946528f7066f9e1.jpeg
Anak

Sempat Kritis, Kini Anakku Didiagnosis Menderita Kelainan Jantung Bawaan

Rp 2.898.030 dari Rp 34.624.000

Berakhir

Penggalang Dana

user
Rosita ceklis Identitas terverifikasi

Penerima Donasi

anon
Ahmad Hafi Badali Identitas terverifikasi user
anon
Rekening Penerima Rekening Penerima terverifikasi user
anon
Lokasi Kota Banjarmasin

Harapan kami sebagai orang tua, semoga kedepannya anak kami bisa sehat dan sembuh total dari penyakit jantung bawaan lahir

Proses kelahiran anakku, Hafi (5bln) memang penuh perjuangan. Saat usia kandunganku 8 bulan, air ketubanku pecah sehingga aku harus dilarikan ke Rumah Sakit TPT Dr. R. Soeharsono. 3 hari kemudian, anakku lahir dengan proses caesar. 

Belum sempat menghirup udara segar di luar, sehari setelah lahir kondisi anakku malah kritis, HBnya rendah dan saturasinya 65. Bantuan oksigen pun diberikan untuk meningkatkan saturasinya. Dokter bilang, ada kemungkinan anakku mengalami kelainan jantung. 

Aku sempat nggak percaya, bagaimana mungkin bayi menggemaskan ini sudah harus menanggung penyakit serius sejak bayi? Tapi aku tetap mengikuti penanganan dokter yang membawa anakku untuk dirawat intensif di inkubator selama 11 hari, dengan harapan semua akan baik-baik saja. 

Sehatnya anakku hanya berlangsung 2 bulan saja. Karena setelah itu ia mulai menunjukan ciri kelainan jantung pada bayi seperti batuk, pilek dan seluruh tubuhnya membiru selama 2 minggu. Mau tak mau, anakku pun harus dirawat di RS Ulin Banjarmasin. Di sinilah aku nggak bisa mengelak lagi pada kenyataan kalau anakku memang punya penyakit kelainan jantung dan harus dirujuk ke RS Harapan Kita Jakarta untuk perawatan lebih lanjut. 

Sekarang kami sedang di Jakarta, meninggalkan kampung halaman kami Pekapuran Raya, Banjarmasin Timur, Kalimantan Selatan untuk menunggu jadwal operasi. Tindakan ini harus segera dilakukan supaya kondisi anakku nggak semakin mengkhawatirkan. 

Namun kami menemui kendala dalam memenuhi kebutuhan dan pengobatan anakku selama di Jakarta. Kami nggak mungkin hanya mengandalkan dari penghasilan ayahnya yang bekerja sebagai juru parkir. Oleh karena itu kami membutuhkan dukungan dari TemanBaik. 

TemanBaik, sedikit bantuanmu dapat memberikan harapan baru untuk perjuangan orang tua Hafi dalam mendampingi pengobatan anaknya. Yuk salurkan bantuan dengan cara klik Donasi Sekarang di bawah ini ya!

  • Pencairan Dana Rp 1.833.246

    Ke rekening ****9282 a/n IBU ROSITA

    Dana digunakan untuk santunan kematian
    2024-07-25 09:47:53


  • Dana Digunakan Untuk 100 Hari Meninggalnya Ahmad Hafi Badalo

    2024-07-22_1721622331_669ddf3b9f1fc.jpg

    Rincian dana saat ini atau pencairan ke 2 ini digunakan untuk biaya selamatan meninggalnya ananda kami Ahmad Hafi Badali yang ke 100.

    Semoga bantuan #TemanBaik bisa bermanfaat untuk keluarga yang ditinggalkan. 


    2024-07-22 11:25:31


  • Pencairan Dana Rp 700.000

    Ke rekening ****9282 a/n Rosita

    Dana digunakan untuk membeli susu SGM 6-12 bulan 1kg Rp100.000 x 7 Kotak = Rp700.000 (digunakan selama 7 minggu)
    2024-03-12 16:25:56


Baca Selengkapnyaicon-lihatsemua

Fundraiser

gamber-fundraiser

Bantuan itu bukan sekadar uang lho, TemanBaik!

Dengan menjadi Fundraiser, kamu bisa mengumpulkan uang untuk galang dana ini dengan mengetuk hati teman-temanmu yang ingin membantu.

Bantu Campaign Lainnya