Benihbaik_2024-08-13_172351560566bac2d58a4f9.jpeg
Anak

Menderita Penyakit Jantung Bocor Sejak Lahir. Bantu Al Farabi Sembuh

Rp 4.187.001 dari Rp 50.000.000

84 hari lagi

Penerima Donasi

anon
Muhammad Al Farabi Identitas terverifikasi user
anon
Rekening Penerima Rekening Penerima terverifikasi user
anon
Lokasi Wil. Kota Jakarta Barat

“Saya berjuang agar anak saya mendapatkan jantung sehatnya meski keterbatasan biaya. Sejak anak sakit, saya menetap di Jakarta, hidup dengan apa adanya. Kadang tidak makan demi bisa mencukupi kebutuhan anak saya, bahkan saya dan suami pernah sakit bersamaan karena nggak makan, tapi kami selalu semangat demi anak,” ungkap Mardiana, orang tua Al Farabi.

Muhammad Al Farabi (3 bln) adalah anakku yang sejak lahir langsung mendapat perawatan dari rumah sakit karena tubuhnya membiru ketika menangis. Saat itu Ia didiagnosa sianosis (kekurangan oksigen dalam darah), tapi tak kunjung sembuh meski sudah dirawat. 

Setelah diperiksa lebih lanjut, ternyata anakku dinyatakan penyakit jantung oleh Rumah Sakit Sudirohusodo, Makassar, Sulawesi Selatan dan harus dirujuk ke Rumah Sakit Jantung Harapan Kita Jakarta. Aku luar biasa panik dan takut mendengar anakku tercinta punya penyakit serius, bahkan tiada hari yang saya lalui tanpa menangis saat itu. 

Meski terbatas biaya, kami tetap berusaha membawa Al Farabi berobat dari tempat tinggal kami di Sulawesi ke Jakarta. Saat ini anak kami masih terus menjalani pengobatan dan cek kesehatan rutin di Rumah Sakit Jantung Harapan Kita Jakarta sambil menunggu usianya 6 bulan untuk operasi.

Kondisinya sekarang tidak boleh capek, tidak boleh sering menangis keras, dan tidak boleh kepanasan. Kadang saya sangat khawatir, Al Farabi kalau nangis tubuhnya membiru, bahkan kadang nafasnya terhenti sejenak dan mengeras. 

Anak kami ini sangat ceria jika sakitnya tidak kambuh, dia sangat riang sekali dan sudah bisa tertawa di usianya yang masih kecil. Makanya aku selalu semangat untuk selalu ada demi anak dan semampunya berjuang untuk kesembuhan anakku. 

Tapi kami terkendala biaya selama memperjuangkan kesembuhan anak kami di Jakarta. Saya hanya ibu rumah tangga dan suami merupakan pegawai honorer yang penghasilannya Rp300 ribu perbulan. Kami berharap Al Farabi sembuh dan bisa pulang berkumpul dengan keluarga besarnya yang belum sempat ditemui sejak lahir karena belum pernah pulang ke rumah. 

#TemanBaik, mari bantu Al Farabi agar bisa menjalani operasi dan bisa terus pengobatan di Jakarta dengan cara klik Donasi Sekarang di bawah ini!

  • Al Farabi Masih Menjalani Perawatan Di Ruang Icu

    2024-08-22_1724313624_66c6f018b213b.jpg

    Halo #TemanBaik,

    Kondisi Al Farabi kini masih menjalani perawatan di ruang ICU pasca mendapat tindakan RVOT Stent. Al Farabi sempat mengalami henti nafas beberapa menit namun alhamdulillah denyut nadinya bisa kembali stabil dan masih dalam pantauan dokter hingga saat ini.

    Alhamdulillah saat ini Al Farabi sudah mulai sadarkan diri dan sudah bisa minum susu meskipun masih dengan bantuan selang NGT.

    Mohon bantu doa dan dukungannya untuk Al Farabi ya #TemanBaik, semoga pengobatannya dapat berjalan dengan lancar, Aamiin.

    Terima kasih ya #TemanBaik atas bantuan, doa, dan semangat yang telah kalian berikan untuk Al Farabi. Semoga kalian semua senantiasa diberikan kesehatan dan kebahagiaan Aamiin.


    2024-08-22 15:00:24


  • Pencairan Dana Rp 236.460

    Ke rekening ****043472507 a/n Mardiana

    Reimburse susu Infatrini 400gr 1 kaleng Rp287.500
    2024-08-22 13:25:45


  • Dana Digunakan Untuk Penunjang Kesehatan

    2024-07-18_1721320546_669944622216b.jpg

    Halo #TemanBaik

    Al Farabi sempat drop karena diare dan muntah, tapi alhamdulillah sekarang sudah membaik karena bantuan medis dengan infus dan obat zinc

    Semoga kondisinya selalu stabil sampai menjelang tindakan operasi non bedah yaitu RVOT Stenting pada tanggal 31 Juli 2024 mendatang

    Tak lupa saya selaku orangtua mengucapkan banyak terima kasih kepada para donatur yang sudah banyak membantu kebutuhan Al Farabi dan saya harap doanya buat anak saya agar pengobatannya berjalan lancar dan semoga anak saya bisa sembuh total.


    2024-07-18 23:35:46


  • Pencairan Dana Rp 492.450

    Ke rekening ****043472507 a/n Mardiana

    Biaya tambahan tiket pesawat Makassar ke Jakarta untuk tindakan RVOT Stenting Rp 500.000
    2024-07-17 10:27:38


  • Bantu Al Farabi Sembuh Dari Kelainan Jantung

    2024-06-14_1718357147_666c0c9b1a925.jpg

    Halo #TemanBaik

    Alhamdulillah berat badan Al Farabi saat ini sudah normal.

    Namun, kondisinya saat ini tubuhnya masih membiru dan sering alami kejang-kejang. 

    Al Farabi masih terus menjalani pengobatan dan harus mengonsumsi susu khusus. Berkat bantuan #TemanBaik, kebutuhan tersebut bisa terpenuhi.

    Semoga tindakan operasi selanjutnya bisa berjalan dengan lancar dan membuat kondisi kesehatan Al Farabi semakin membaik. 


    2024-06-14 16:25:47


  • Pencairan Dana Rp 443.500

    Ke rekening ****043472507 a/n Mardiana

    Beli susu bebelove 2 800 gr Rp 148.000 x 3 kaleng = Rp 444.000
    2024-06-14 16:11:46


  • 2 Bulan Lagi Al Farabi Akan Mendapatkan Tindakan Rvot Stenting

    benihbaik_2024-05-291716951235665698c321187.jpeg

    Halo #TemanBaik,

    Alhamdulillah anak saya sudah menginjak usia 6 bulan dimana dia sudah boleh makan bubur. Kondisi Al Farabi saat ini juga sudah jarang rewel dan sekarang lebih aktif bermain dan bergerak, namun masih terbatas karena Al Farabi mudah lelah. Rencananya tanggal 30 Juli mendatang akan dilakukan tindakan RVOT Stenting di Rumah Sakit Jantung Harapan Kita, Jakarta.

    Adapun bantuan dari #TemanBaik sudah digunakan untuk membeli susu, bubur, dan kebutuhan lainnya untuk Al Farabi.

    Terima kasih banyak ya #TemanBaik atas bantuannya selama ini untuk anak saya, semoga kalian semua selalu diberi kesehatan dan rezeki yang melimpah ya, Aamiin.

    2024-05-21 19:59:02


  • Pencairan Dana Rp 221.000

    Ke rekening ****043472507 a/n Mardiana

    1 susu bebelove 2,800 gr harga Rp 148.000 Bubur Cerelac 6+,Rp 17.000 x 2 = Rp 34.000 Bubur Sun 6+, Rp 9.000 x 4 = Rp 36.000 Potongan Saldo BRI Rp 8.000
    2024-05-21 17:16:43


  • Al Farabi Masih Sering Mengalami Sesak Nafas

    2024-05-16_1715830989_664580cdb0895.jpg

    Halo #TemanBaik,

    Saat ini kondisi Al Farabi masih sering mengalami sesak nafas dan jika terlalu lama gerah pasti akan mengalami sesak nafas. Beberapa hari ini bibirnya juga berwarna biru pekat setiap malam hari. Saya sangat khawatir akan kondisi kesehatan Al Farabi. Alhamdulillah meski begitu pencernaan Al Farabi lancar serta BAB nya rutin. 

    Adapun bantuan dari #TemanBaik sudah dipergunakan untuk membeli susu, diapers,beserta membayar BPJS.

    Mohon bantu doa nya ya #TemanBaik, semoga Al Farabi bisa segera sembuh dari sakitnya. Terima kasih banyak #TemanBaik, semoga kalian selalu diberi kesehatan ya, Aamiin.

    2024-05-16 10:43:09


  • Pencairan Dana Rp 99.250

    Ke rekening ****043472507 a/n Mardiana

    Beli popok celana ukuran M merk happy Nappy isi 32 Rp 45.000 x 2 ball = Rp 90.000
    2024-05-16 10:22:23


  • Al Farabi Masih Sering Menjerit Kesakitan Karena Penyakitnya

    2024-05-07_1715031374_66394d4eb10a3.jpg

    Halo #TemanBaik,

    Kondisi Al Farabi saat ini masih sering menangis jika tubuhnya membiru. Beberapa hari ini timbul warna hijau tua pada tubuhnya dan jika sedang bernafas masih sering terengah-engah walaupun tidak sedang melakukan aktivitas apapun.

    Al Farabi masih sering menjerit kesakitan jika sedang merasa kesakitan karena penyakitnya dan akhirnya pasti selalu sesak nafas. 

    Mohon bantu doakan untuk kesembuhan anak saya, Al Farabi ya #TemanBaik. Semoga Al Farabi dapat beraktivitas layaknya anak pada umumnya.

    Terima kasih #TemanBaik.

    2024-05-07 04:36:14


  • Pencairan Dana Rp 182.800

    Ke rekening ****043472507 a/n Mardiana

    Beli susu bebelove 1 (0-6 bulan) 800 gram harga 149.000 Beli popok Pantas merk happy happy size M isi 32 harga 45.000
    2024-04-30 10:39:58


  • Kondisi Al Farabi Masih Belum Stabil

    benihbaik_2024-04-1917134978346621e6ea41568.jpg

    Halo #TemanBaik,

    Kondisi Al Farabi hingga kini badannya masih membiru jika menangis. Saat ini Al Farabi juga sedang batuk, pilek, serta diare. Berat badan Al Farabi juga menurun karena uangnya hanya mampu membeli susu seadanya saja, jadi konsumsi susu Al Farabi harus dibatasi.

    Terima kasih #TemanBaik, berkat bantuan dana dari kalian Al Farabi dapat menjalani pengobatan di Jakarta dan dapat membeli tiket pulang ke Sulawesi. 

    2024-04-19 10:37:14


  • Pencairan Dana Rp 1.741.889

    Ke rekening ****043472507 a/n Mardiana

    Dana akan digunakan untuk memesan tiket pesawat pulang dari Jakarta ke Sulawesi 3 orang Rp3.603.718 ditanggal 18 Maret 2024
    2024-03-04 18:04:45


  • Kondisi Al Farabi Masih Belum Stabil

    benihbaik_2024-02-28170911162865def94c821bb.jpeg

    Halo #TemanBaik,

    Al Farabi saat ini lagi diare, makan susunya di combine supaya bisa kembali seperti semula dan ganti susu.

    Syukurlah, sudah ada perubahan setelahnya dan sudah bisa tidur lagi. Sebelumnya setelah minum susu selalu BAB jadi membuat dia jadi lemas, dan akupun sebagai orang tuanya merasa panik. 

    Setelah periksa ke dokter sarannya ganti susu. Berkat bantuan dari #TemanBaik, Al Farabi bisa mewujudkan untuk beli susu dan popok. Semoga kedepannya lebih baik lagi

    Buat #TemanBaik, jangan bosan yah dukung Al Farabi buat sembuh.

    2024-02-27 17:39:09


  • Pencairan Dana Rp 205.400

    Ke rekening ****043472507 a/n Mardiana

    Dana digunakan untuk 1. Beli popok mamypoko celana ukuran S isi 38 karena saat ini Al Farabi sedang diare Rp75.000 2. Susu Bebelove 1 isi 400 gr Rp80.000 3. Susu SGM LLM 0-12 bulan 400 gr Rp 90.000
    2024-02-27 16:55:39


Baca Selengkapnyaicon-lihatsemua

Fundraiser

gamber-fundraiser

Bantuan itu bukan sekadar uang lho, TemanBaik!

Dengan menjadi Fundraiser, kamu bisa mengumpulkan uang untuk galang dana ini dengan mengetuk hati teman-temanmu yang ingin membantu.

Jadi Fundraiser

Bantu Campaign Lainnya