Seperti Balon Diisi Air, Kepala Anakku Terus Membesar karena Hidrosefalus
Rp 2.733.024 dari Rp 32.000.000
Penggalang Dana
Penerima Donasi
Kepalanya seperti balon yang terus membesar, membuat Alfarezel tak bisa menjalani kehidupan seperti anak-anak lainnya.
Alfarezel, anakku yang saat ini usianya baru 5 bulan sudah harus menghadapi kenyataan pahit sejak dalam kandungan. Bayangkan, kepalanya seperti balon yang terus membesar dan tertekan ke atas karena hidrosefalus. Kondisi kepalanya yang nggak normal ini mengakibatkan fungsi otaknya juga nggak bisa bekerja secara maksimal.
Aku takut, ini akan berdampak buruk dan membahayakan nyawa anakku nantinya. Sekarang saja, ukuran kepalanya sudah melebihi ukuran tubuhnya. Aku tak tega setiap harinya melihat keadaan anakku tanpa bisa berbuat apa-apa.
Tumbuh dalam keluarga dengan ekonomi terbatas dan tinggal di Tanding Marga, Penukal Utara, Sumatera Selatan, membuat kami harus lebih bersabar untuk bisa membawa Alfarezel mendapatkan pengobatan dari hidrosefalus. Selama ini kebutuhan sehari-hari kami bergantung pada penghasilan ayahnya sebagai ojek online, tentu itu saja nggak cukup kalau dibagi lagi untuk pengobatannya.
Meski hidup dalam keterbatasan, aku tak pernah menyerah memperjuangkan yang terbaik untuk anakku. Kami bertahan dengan segenap daya yang kami miliki, walaupun hasilnya belum maksimal.
#TemanBaik, yuk bantu keluarga kecil ini agar Alfarezel bisa mendapatkan perawatan medis yang diperlukan, bahkan mungkin operasi yang menjadi kunci kehidupannya. Tak perlu banyak, kadang sedikit kebaikan dari kita dapat membuat perbedaan besar.
Bantuan #TemanBaik dapat disalurkan dengan cara klik Donasi Sekarang di bawah ini ya!
Belum ada aktivitas terbaru penggalang dana
Fundraiser
Bantuan itu bukan sekadar uang lho, TemanBaik!
Dengan menjadi Fundraiser, kamu bisa mengumpulkan uang untuk galang dana ini dengan mengetuk hati teman-temanmu yang ingin membantu.
Bantu Campaign Lainnya
Kejang dan Sesak Nafas. Bantu Gani Berjuang Sembuh dari Kelainan Otak
Eka Ratna
Rp 1.170.000
72 hari lagi
Alami Lumpuh Otak dan Mikrosefali, Anak Saya Tidak Bisa Aktivitas Apapun
Desi Lestari
Rp 5.700.000
14 hari lagi
Tolong Fathir, Butuh Biaya untuk Operasi Jantung
Esti amalia juwita
Rp 3.378.003
24 hari lagi
Tubuhnya Tinggal Tulang dan Kepalanya Besar, Bantu Rico Sembuh Hidrosefalus
Dompet Kepedulian Muslim
Rp 12.187.003
4 hari lagi
Bantu Akmal, Bayi Penderita Hidrosefalus
NURPANDAYU
Rp 14.133.213
64 hari lagi