Benihbaik_2022-03-15_1647327248623038104b93c.jpeg
Kemanusiaan

Together for Bali: Berbagi Untuk Masyarakat Kurang Mampu di Bali Bersama Indah Kalalo

Rp 1.350.000 dari Rp 100.000.000

Berakhir

Penerima Donasi

anon
Masyarakat Pra Sejahtera Identitas terverifikasi user
anon
Lokasi Kab. Badung

Halo teman-teman semua, semoga di masa pandemi yang masih belum usai ini kita masih diberikan kesehatan dan diberikan semangat untuk terus berbuat kebaikan buat sesama. 

Aku Indah Kalalo, hampir 2 tahun terakhir ini bareng teman-teman di Bali dan relawan buat suatu gerakan kecil-kecilan dengan membagikan nasi bungkus ke teman-teman kita yang membutuhkan. 

Kini gerakan ini semakin meluas, dari yang awalnya aku dan tim membagikan nasi bungkus dan bantuan di sekitaran rumah saja. Kini bantuan merambah ke daerah Bali lain khususnya desa-desa di Badung, Canggu, Seminyak, dan Kerobokan dan sekitaran Bali lainnya. 

Bantuan pun tidak hanya berupa nasi bungkus melainkan bertambah menjadi sembako, kegiatan ini kami sebut juga dengan Together For Bali  yang  juga ditujukan kepada masyarakat Bali yang kurang mampu.

Together for Bali juga memberikan bantuan kepada anak-anak dan lansia. Tidak berhenti di situ saja, kami juga  memberikan bantuan bedah rumah bagi masyarakat Bali yang tinggal di desa-desa dengan kondisi rumah yang kurang layak. Terkadang kami juga menghibur dan membawa anak-anak dari keluarga kurang mampu untuk bisa jalan-jalan ke tempat rekreasi seperti Bali Zoo. 

Together For Bali juga memiliki kepedulian terhadap UMKM yang merasakan dampak Covid-19 khususnya di sektor kuliner. Kami  turut membantu mereka dengan  memberikan bantuan berupa peralatan masak agar mereka bisa terus bertahan dan mengembangkan usaha mereka di tengah situasi pandemi ini. 

Biar semakin banyak lagi teman-teman kita yang terbantu, tentunya aku dan tim gak bisa sendirian, aku butuh banget bantuan TemanBaik untuk ikut bareng-bareng  berkontribusi, kamu bisa ikutan dengan cara:

  1. Klik “Donasi Sekarang”

  2. Isi nominal donasi

  3. Boleh memilih donasi lewat mana saja, bisa dengan OVO, DANA, LinkAja, ShopeePay, GoPay, Sakuku, BRI E-Pay dan BCA Klik-Pay. Bisa juga lewat transfer antarbank (BRI, Mandiri, BCA, BNI).

Selain donasi, TemanBaik juga bisa ikut share atau bagikan link galang dana ini ke orang-orang terdekat ya. Terima kasih.

pak

Belum ada aktivitas terbaru penggalang dana

Fundraiser

gamber-fundraiser

Bantuan itu bukan sekadar uang lho, TemanBaik!

Dengan menjadi Fundraiser, kamu bisa mengumpulkan uang untuk galang dana ini dengan mengetuk hati teman-temanmu yang ingin membantu.

Bantu Campaign Lainnya