Benihbaik_2022-09-13_166306083763204b652d93a.jpeg
Anak

Aulia Anak Buruh Lepas Derita Berbagai Penyakit hingga Tak Bisa Mendengar

Rp 21.190.222 dari Rp 12.860.000

Berakhir

Penerima Donasi

anon
Aulia Inara Tinambunan Identitas terverifikasi user
anon
Rekening Penerima Rekening Penerima terverifikasi user
anon
Lokasi Kota Bandar Lampung

1 bulan setelah dilahirkan, orang tua Aulia Inara Tinambunan (4 tahun) melihat terdapat bintik putih di kedua bola mata anaknya. Setelah diperiksa dan dirujuk ke RSCM Jakarta, dokter memvonis Aulia dengan congenital rubella syndrome dengan katarak di kedua mata, gangguan pendengaran, jantung, tumbuh kembang terlambat serta microcephaly.

Sebelumnya, Aulia sudah menjalani pengobatan di RSCM selama 2 tahun, namun karena kesulitan biaya, orang tua tidak mampu melanjutkan pengobatannya lagi. Adapun tindakan medis yang sudah dilakukan ialah operasi mata 3 kali, echo jantung rutin, tes bera (pemeriksaan untuk melihat ambang dengar pada telinga anak), terapi tumbuh kembang.

Dengan penghasilan sebagai buruh harian lepas dan ibu rumah tangga biasa, kedua orang Aulia berharap anaknya segera mendapatkan bantuan agar bisa melanjutkan pengobatan. 

“Apabila tidak diobati, kemungkinan kondisi anak saya semakin memburuk. Di usia yang sekarang 5 tahun saja belum bisa berjalan karena lemas,” tutur orang tua Aulia.

Selama ini, orang tua harus meminjam uang pada saudara untuk pengobatan aulia. Sehingga harapannya, apabila donasi terpenuhi Aulia akan menerima implan koklea, yaitu prosedur penanaman alat bantu dengar yang dilakukan melalui tindakan operasi pada tulang temporal. 

“Kalau donasi sudah terkumpul, saya ingin secepatnya untuk proses implan koklea. Karena saya ingin anak saya bisa mendengar dan bicara serta bisa mengejar keterlambatannya,” ucap orang tua Aulia

TemanBaik, ayo bantu Aulia sembuh dari penyakitnya. Bantu ia bisa mendapatkan pendengaran yang baik agar dapat membantu tumbuh kembangnya dengan cara: 

  1. Klik “Donasi Sekarang”

  2. Isi nominal donasi

  3. Pilih metode pembayaran, bisa dengan OVO, DANA, LinkAja, ShopeePay, GoPay, Sakuku, BRI E-Pay dan BCA Klik-Pay. Bisa juga lewat transfer antar bank (BRI, Mandiri, BCA, BNI).

  • Pencairan Dana Rp 2.359.768

    Ke rekening ****9283 a/n Ademimah maulani

    Dana digunakan untuk 1. Susu Pediasure 850 gram 340.000 x 6= Rp2.040.000 2. Pampers XL 59.000 x 6= Rp354.000.
    2023-07-31 17:26:15


  • Dana Sudah Digunakan Aulia Untuk Memenuhi Kebutuhan Sehari-hari

    2023-07-26_1690357380_64c0ce844f127.jpg

    Hai TemanBaik, apa kabar semuanya? Semoga sehat selalu ya!

    Izinkan aku mengabarkan mengenai kondisi Aulia, anakku saat ini ya. Alhamdulillah kondisinya baik, tentunya itu semua tidak lepas dari bantuan TemanBaik sehingga kebutuhan anakku dapat terpenuhi dengan baik pula.

    Dana dari TemanBaik sudah digunakan dengan baik untuk pembelian susu, popok, sabun, dan tisu. Kami sangat terbantu dengan adanya bantuan ini. 

    Mohon doakan anakku ya TemanBaik, supaya bisa berjalan di usianya yang saat ini menginjak 5 tahun. Doakan juga ya agar anakku bisa selalu sehat.

    Terima kasih ya atas bantuan yang sudah kalian berikan untuk kami. Semoga kebaikan TemanBaik dibalas berkali-kali lipat oleh Tuhan.

    2023-07-26 14:43:00


  • Pencairan Dana Rp 3.796.500

    Ke rekening ****9283 a/n Ademimah maulani

    Dana digunakan untuk 1. Susu Pediasure 850 gr 340.000 x 10= Rp3.400.000 2. Pampers ukuran XL 59.000 x 4 ball= Rp236.000 3. Sabun Lactacid Rp75.000 4. Tisu basah 15.000 x 4= Rp60.000 5. Tisu kering 21.000 x 2= Rp42.000.
    2023-06-22 16:26:46


  • Asupan Vitamin Dan Gizi Aulia Sudah Terpenuhi Dengan Baik

    benihbaik_2023-06-20168724456164914f11b493d.jpeg

    Hai TemanBaik,

    Alhamdulillah puji syukur kami panjatkan kepada Allah SWT atas nikmat yang telah diberikan kepada kami.

    Izinkan aku mengabarkan mengenai Aulia anakku ya. Alhamdulilah, berkat bantuan dari TemanBaik kini asupan vitamin dan gizi anakku sudah terpenuhi dengan baik. 

    Kini kondisi anakku sehat, meski terkadang demam namun hal itu tidak terlalu mengkhawatirkan.

    Donasi dari TemanBaik sudah digunakan dengan baik untuk membeli beberapa keperluan anakku seperti susu, popok, dan tisu.

    Terima kasih banyak ya TemanBaik atas kebaikan hati kalian. Bantuan kalian sangatlah berarti bagi Aulia anakku. Semoga Allah membalas semua kebaikan dan memberikan kelimpahan rezeki bagi TemanBaik, Amin.





    2023-06-20 10:49:44


  • Pencairan Dana Rp 3.196.500

    Ke rekening ****9283 a/n Ademimah maulani

    Dana digunakan untuk 1. Susu Pediasure 850 gram 340.000 x 8= Rp2.720.000 2. Pampers ukuran XL 59.000 x 6= Rp354.000 3. Tisu basah 12.000 x 6= Rp72.000 4. Tisu kering 21.000 x 2= Rp42.000.
    2023-05-12 16:04:10


  • Doakan Anak Kami Supaya Bisa Cepat Berjalan, Bicara Dan Mendengar

    benihbaik_2023-05-0916836191966459fd7c84831.jpeg

    Hai TemanBaik!

    Aku ingin mengabarkan kondisi anak kami yang alhamdulillah dalam keadaan baik dan sehat. Doakan anak kami agar di usianya yang sudah 5 tahun ini mudah-mudahan bisa cepat berjalan, bicara dan mendengar Ya. Semoga ada mukjizat dari Allah untuk anak kami, amin. 

    Kami sekeluarga tidak henti-hentinya berdoa agar anak kami bisa hidup mandiri, walaupun anak kami banyak kekurangan karena keterbatasannya. 

    Kami juga lampirkan penggunaan dananya donasi dari TemanBaik yang sudah digunakan untuk pembelian susu, diapers, minyak telon, dot, sabun untuk membersihkan dot. 

    Itu saja yang bisa kami sampaikan, ditunggu kabar baik selanjutnya dari kami ya TemanBaik. 

    Terima kasih banyak sudah membantu anak kami

    2023-05-08 14:17:16


  • Pencairan Dana Rp 2.996.500

    Ke rekening ****9283 a/n Ademimah maulani

    Dana digunakan untuk 1. Susu Pediasure 850 gr 270.000 x 8= Rp2.160.000 2. Pampers ukuran XL 85.000 x 6 ball= Rp510.000 3. Tisu kering, tisu basah, minyak telon Rp150.000 4. Dot susu, sabun cuci dot, sikat untuk dot Rp125.000.
    2023-03-16 17:26:07


  • Alhamdulillah, Saat Ini Kondisi Aulia Sehat Dan Sudah Banyak Perkembangan.

    2023-03-04_1677918464_640301005dd9a.jpg

    Halo TemanBaik, apa kabar? Semoga keadaan TemanBaik sehat selalu ya!

    Aku mau mengabarkan mengenai kondisi anakku yaitu Aulia yang sedang menderita berbagai penyakit diantaranya congenital rubella syndrome, gangguan pendengaran, jantung, tumbuh kembang terlambat serta microcephaly.

    Alhamdulillah, saat ini kondisi anakku sehat dan sudah banyak perkembangan. Tentu saja, semua ini tidak terlepas dari bantuan dan dukungan TemanBaik semua. Aku sangat bersyukur sekali, karena selalu ada TemanBaik yang senantiasa membantu anakku. 

    Sekarang, anakku sedang belajar berdiri dan berjalan. Mohon doakan selalu ya supaya anakku bisa cepat berjalan sendiri. 

    Sebagai orang tua, aku selalu berdoa dan berharap supaya anakku bisa sehat selalu, terus menjalani pengobatan serta kontrol ke rumah sakit secara rutin.

    Dana dari TemanBaik yang sudah terkumpul, aku gunakan untuk membeli kebutuhan anakku seperti susu, popok, dan alat pengobatan alternatif.

    Aku sangat berterima kasih kepada TemanBaik yang sudah memberikan sebagian rezekinya untuk membantu anakku. Semua bantuan yang TemanBaik berikan, baik dalam bentuk doa, donasi maupun dukungan itu sudah banyak membantu kami, khususnya untuk memenuhi kebutuhan anakku. Aku doakan, semoga Allah SWT membalas semua kebaikan TemanBaik, amin!

    2023-03-04 15:27:44


  • Pencairan Dana Rp 3.996.500

    Ke rekening ****9283 a/n Ademimah maulani

    Dana digunakan untuk 1. Susu Bebelac 1800 gr 275.000 x 6 pcs= Rp1.650.000 2. Pampers 90.000 x 2 ball= Rp180.000 3. Pembelian alat pengobatan alternatif bioglas MCI Rp2.200.000.
    2023-01-17 16:11:43


  • Alhamdulillah Keadaan Aulia Saat Ini Sehat Walaupun Sebelumnya Sempat Demam Tinggi

    benihbaik_2023-01-06167299129863b7d24226232.jpeg

    Hai TemanBaik, 

    Bagaimana kabarnya? Semoga sehat selalu ya. Sebelumnya kami mau mengucapkan terima kasih kepada TemanBaik yang sudah membantu Aulia. 

    Alhamdulillah keadaan Aulia saat ini sehat dan sebelumnya demam tinggi, tapi untuk sekarang alhamdulillah sudah tidak demam lagi. Kami sebagai orang tua meminta doa agar Aulia selalu diberi kesehatan dan dilancarkan pengobatannya untuk kedepannya.

    Dana dari TemanBaik tentunya sudah kami gunakan dengan baik untuk membeli kebutuhan Aulia seperti susu, diapers, tisu basah, tisu kering, serta vitamin. 

    Sekali lagi terima kasih ya TemanBaik, semoga kebaikan kalian dibalas oleh Allah SWT dan dilancarkan segala urusannya, amin


    2023-01-05 21:30:59


  • Pencairan Dana Rp 2.496.500

    Ke rekening ****9283 a/n Ademimah maulani

    Dana digunakan untuk 1. Susu Bebelac 1800 gr 275.000 x 6= Rp1.650.000 2. Pampers Sweety 90.000 x 3= Rp270.000 3. Generous Vit 400, tisu basah, tisu kering, dan minyak telon Rp150.000.
    2022-12-01 17:45:21


Baca Selengkapnyaicon-lihatsemua

Fundraiser

gamber-fundraiser

Bantuan itu bukan sekadar uang lho, TemanBaik!

Dengan menjadi Fundraiser, kamu bisa mengumpulkan uang untuk galang dana ini dengan mengetuk hati teman-temanmu yang ingin membantu.

Bantu Campaign Lainnya