Sempat Kritis di ICU, Kamila Butuh Bantuanmu untuk Bisa Sembuh
Rp 13.553.239 dari Rp 50.000.000
Penggalang Dana
Penerima Donasi
Melihat tumbuh kembang anak yang sehat adalah impian bagi setiap orangtua. Namun tidak dengan Pak Fadhil, seorang kurir antar barang sekaligus driver ojek online justru melihat anak semata wayangnya harus berjuang melawan penyakit yang mengancam nyawa. Kamila yang masih berusia 2 tahun didiagnosa oleh dokter menderita kerusakan hati, ginjal, lambung dan paru-parunya terisi cairan.
Perjuangan dan penderitaan yang dialami Kamila selama 2 tahun ini sungguh sangatlah berat, akibat penyakit yang dideritanya membuat Kamila tak seperti anak-anak lainnya, dia secara rutin harus ke rumah sakit untuk melakukan fisioterapi dan kontrol saraf, sebab Kamila juga sering mengalami sesak napas hingga sekujur tubuhnya kaku dan pernah masuk ke ruangan ICU karena mengalami koma beberapa minggu.
Saat diperiksa dokter mengatakan kalau Kamila juga menderita kelainan atau gangguan saraf di bagian otaknya. Tubuh mungilnya direngkuh selang-selang medis yang menopang hidupnya. Apabila dicabut, tumbuh kembang dan nyawa Kamila bisa terancam.
Sebagai orangtua, tentu tak akan membiarkan itu terjadi. Namun, biaya terapi dan pengobatan lainnya mencapai puluhan juta. Lalu, bagaimana mereka mendapatkan uang sebanyak itu sementara penghasilan sebagai kurir dan driver ojek online hanya sanggup untuk memenuhi kehidupan sehari-hari.
Tak ada yang bisa menggambarkan bagaimana rasa sedih yang dialami oleh Pak Fadhil dan Ibu Dewi saat melihat anaknya harus menderitanya penyakit seperti ini. Mereka sangat takut kehilangan putrinya. Mereka hanya bisa berharap dan berdoa untuk Kamila agar bisa terus bertahan dan diangkat segala penyakitnya.
Saat di rumah sakit, Pak Fadhil dan Ibu Dewi menatap pilu anaknya yang tengah berjuang hidup di balik selang yang menempel di tubuhnya. Dalam tatapannya, tersirat doa Kamila bisa sembuh.
TemanBaik, sedikit bantuan dari kita bisa meringankan beban Pak Fadhil dan Ibu Dewi untuk selamatkan putri kesayangannya dari kerusakan hati, ginjal, lambung dan gangguan saraf otak.
Yuk, kita sama-sama ulurkan tangan dengan cara:
1. Klik “Donasi Sekarang”
2. Isi nominal donasi
3. Pilih metode pembayaran, bisa dengan OVO, DANA, LinkAja, ShopeePay, GoPay, Sakuku, BRI E-Pay dan BCA Klik-Pay. Bisa juga lewat transfer antar bank (BRI, Mandiri, BCA, BNI).
-
Kamila Menjalani Pemeriksaan Untuk Tumbuh Kembangnya
Halo #TemanBaik,
Kamila menjalani pemeriksaan di dokter saraf anak untuk memastikan kesehatan dan perkembangan sarafnya tetap optimal. Langkah ini penting untuk memantau tumbuh kembangnya dan mengidentifikasi jika ada masalah. Dokter melakukan serangkaian tes untuk memeriksa fungsi saraf dan otak, serta memberikan rekomendasi perawatan yang tepat.
Kami berharap pemantauan rutin dan saran dari dokter bisa membuat Kamila tumbuh dengan sehat dan mencapai potensi maksimalnya.
Terima kasih kepada tim medis yang telah membantu kami dan terima kasih kepada #TemanBaik yang telah memberikan rezekinya untuk Kamila.
2024-06-24 17:57:01
-
Dana Digunakan Untuk Pengobatan Kamila
Halo #TemanBaik,
Dana bantuan dari #TemanBaik sudah digunakan untuk pembelian obat lambung dan flu.
Rencananya Kamila akan melanjutkan nya pengobatannya, seperti kontrol ke rumah sakit tiap bulan, fisioterapi wicara, fisioterapi bobath, membeli obat, dan keperluan membeli alat-alat kesehatan.
Makasih untuk #TemanBaik yang telah memberikan rezeki kepada Kamila.
Semoga #TemanBaik masih bersedia untuk terus membantu Kamila sembuh ya.
2024-03-13 16:05:05
-
Pencairan Dana Rp 62.490
Ke rekening ****1792 a/n Fadhli Syukron
Dana digunakan untuk pembelian bubur, susu, dan biskuit regal.2023-05-24 16:56:11
-
Kamila Sempat Masuk Rs.hermina, Bekasi Karena Dehidrasi, Demam, Diare, Batuk Dan Pilek
Hai TemanBaik, apa kabar? Aku harap, keadaan TemanBaik sehat selalu ya!
Kemarin, anakku “Kamila” sempat masuk Rs.Hermina, Bekasi karena dehidrasi, demam, diare, batuk dan pilek. Berkat bantuan dan doa dari TemanBaik, sekarang keadaan anakku sudah membaik.
Dana bantuan dari TemanBaik, sudah aku gunakan dengan baik untuk membeli kebutuhan anakku seperti susu dan popok.
Terima kasih banyak kepada TemanBaik semua yang telah menyisihkan rezekinya untuk anakku. Semoga, TemanBaik selalu diberikan kesehatan dan rezeki yang melimpah oleh Tuhan ya, amin!
2023-03-30 18:56:18
-
Pencairan Dana Rp 671.725
Ke rekening ****1792 a/n Fadhli Syukron
Dana digunakan untuk 1. Susu Pediasure rasa madu 289.000 x 2= Rp578.000 2. Diapers 2 ball Rp222.900.2023-03-20 16:55:34
-
Kemarin Ketika Muntah Ada Keluar Flek Darah
Hai TemanBaik, kami mau mengabarkan kondisi Kamila yang saat ini alhamdulillah sedang stabil. Hanya saja kemarin ketika muntah ada keluar flek darah.
Tapi sudah kami bawa kontrol di awal November kemarin. Donasi dari TemanBaik sudah kami gunakan dengan baik untuk membeli spuid kateter, susu, diapers dan makanan pendamping.
Terima kasih ya TemanBaik sudah membantu Kamila.
2022-11-23 14:19:48
-
Pencairan Dana Rp 11.167.000
Ke rekening ****1792 a/n Fadhli Syukron
Penggunaan untuk pengeluaran biaya Kamila 1. Selang ngt 20 x 35.000 : harga 700.000 2. Susu pediasure 3 x 250.000 : harga 750.000 3. Obat nebulizer 2 x 150.000 : 300.000 4. Nafroz 2 x 70.000 : harga 140.000 5. Sanmol 2 x 20.000 : harga 40.000 6. Obat stesolid 5 x 75.000 : harga 375.000 7. Diaper sweety uk xxl 3 x 90.000 : 270.000 8. Bubur susu 5 x 20.000 : harga 100.000 9. Biaya kontrol ke RS 1.000.000 untuk satu bulan 10. Biaya kontrol ke RS dan pembelian obat2022-09-06 17:48:42
-
Donasi Digunakan Untuk Kontrol Bulanan Ke Rumah Sakit
Hai TemanBaik,
Masih ingatkah dengan anak kami, Kamila? Anak kami sudah TemanBaik bantu karena Kamila yang masih berusia 2 tahun sudah didiagnosa oleh dokter menderita kerusakan hati, ginjal, lambung dan paru-parunya terisi cairan.
Kami mau mengabarkan kalau donasi dari TemanBaik sudah digunakan dengan baik untuk kontrol bulanan ke rumah sakit.
Terima kasih ya TemanBaik sudah membantu Kamila. Mohon doakan agar kondisinya semakin membaik.
2022-08-29 15:30:02
-
Pencairan Dana Rp 1.483.239
Ke rekening ****1792 a/n MUHAMMAD FADHLI SYUKRON
Untuk kontrol bulanan ke rumah sakit hermina bekasi2022-01-25 18:10:24
Fundraiser
Bantuan itu bukan sekadar uang lho, TemanBaik!
Dengan menjadi Fundraiser, kamu bisa mengumpulkan uang untuk galang dana ini dengan mengetuk hati teman-temanmu yang ingin membantu.
Bantu Campaign Lainnya
Implan Koklea jadi Harapan Devanka untuk Bisa Mendengar
lukman mana
Rp 3.026.000
64 hari lagi
Khayra berjuang Sembuh dari Kelainan Usus
Khayra mafaza ramadani
Rp 2.047.000
31 hari lagi
Ada Kelainan Pada Alat Vitalnya! Anakku Kesakitan Tiap Kencing
Nuraesih
Rp 727.000
64 hari lagi
Saya Ingin Azzam Sembuh dari Penyakit Lumpuh Otak yang Dideritanya
Yayasan Pasien Anak Indonesia
Rp 1.531.002
1 hari lagi
Terapi Bantu Anakku Sembuh dari Kelumpuhan Otak
putri Andriyani
Rp 1.785.000
38 hari lagi